OPTIMASI FORMULASI BAKSO SAPI ANALOG DENGAN FAKTOR VARIASI RASIO TEPUNG KACANG KEDELAI DAN TEPUNG SUKUN MENGGUNAKAN DESIGN EXPERT METODE D-OPTIMAL

Riti Sea Pita, Angela and Rini, Triani (2024) OPTIMASI FORMULASI BAKSO SAPI ANALOG DENGAN FAKTOR VARIASI RASIO TEPUNG KACANG KEDELAI DAN TEPUNG SUKUN MENGGUNAKAN DESIGN EXPERT METODE D-OPTIMAL. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.

[img] Text
_ANGELA RITI SEA PITA_203020164_TEKNOLOGI PANGAN.pdf

Download (548kB)
Official URL: http:/www.teknik.unpas.ac.id

Abstract

ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan formula yang optimal pada pembuatan bakso berbasis sukun dan kedelai yang ditentukan dengan program Design Expert metode D-Optimal. Tahapan penelitian yang dilakukan terdiri atas penelitian pendahuluan meliputi analisis bahan baku yang digunakan yaitu sukun (Artocarpus altilis) dan kacang kedelai ( Glycine Max) serta penentuan formulasi dasar pada bakso kedelai sukun. penelitian utama melakukan penentuan formula optimal dengan menggunakan Design Expert metode D-Optimal. Respon yang diamati meliputi respon kimia (pengujian kadar lemaak, kadar protein, kadar serat kasar, kadar air) dan respon organoleptik (uji hedonik). Hasil penelitian formula produk bakso yang dihasilkan oleh program Design Expert terdiri dari 13 formula dan dilakukan pengujian verifikasi sehingga didapatkan 1 formula optimal yang terdiri dari kombinasi bahan 27,00% kacang kedelai, 23,00% sukun. Nilai dari respon kimia diantaranya 1,62% kadar lemak, 9,22 % kadar protein, 4,1% kadar serat kasar, 48,20% kadar air. Nilai dari respon organoleptik uji hedonik diantaranya atribut warna 4,175, atribut aroma sebesar 3,078, atribut rasa sebesar 3,282, dan atribut tekstur sebesar 3,325. Formula optimal produk bakso berbasis kedelai sukun yang dihasilkan oleh program Design Expert memiliki nilai desirability 0,582. Kata Kunci : Bakso Kedelai sukun, Design Expert D-Optimal, Optimasi Formula

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Pangan 2024
Depositing User: Ms sri -
Date Deposited: 23 Sep 2024 05:46
Last Modified: 23 Sep 2024 05:46
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/70461

Actions (login required)

View Item View Item