UPAYA PEMERINTAH UNI EMIRAT ARAB DALAM MENCAPAI KEPENTINGAN NASIONALNYA DI KAWASAN TIMUR TENGAH MELALUI DEKLARASI ABRAHAM ACCORDS

Fajrianto, Muhammad Irfan (2024) UPAYA PEMERINTAH UNI EMIRAT ARAB DALAM MENCAPAI KEPENTINGAN NASIONALNYA DI KAWASAN TIMUR TENGAH MELALUI DEKLARASI ABRAHAM ACCORDS. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (90kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (76kB) | Preview
[img]
Preview
Text
KATA PENGANTAR.pdf

Download (54kB) | Preview
[img]
Preview
Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf

Download (45kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK 3 BAHASA.pdf

Download (55kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (201kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (181kB) | Preview

Abstract

Pada 13 Agustus 2020 Uni Emirat Arab memutuskan untuk melakukan normalisasi hubungan diplomatik dengan negara Israel melalui deklarasi Abraham Accords. Deklarasi Abraham Accords merupakan sebuah deklarasi normaliasi hubungan diplomatik yang ditanda tangani oleh empat negara, yaitu Uni Emirat Arab, Bahrain, Israel, dan Amerika Serikat sebagai mediatornya. Deklarasi ini berisikan tentang kesepakatan dua negara Arab yaitu Uni Emirat Arab dan Bahrain untuk membuka jalur diplomasi dengan Israel demi terciptanya kerja sama yang lebih luas lagi di sektor ekonomi, kesehatan, pariwisata, dan keamanan. Penelitian ini berfokus pada kerja sama keamanan antara Uni Emirat Arab dan Israel dalam peningkatan kapasitas pertahanan Uni Emirat Arab dan bagaimana normalisasi ini mampu menciptakan situasi kawasan yang lebih aman dan stabil. Meskipun pada kenyataannya normalisasi hubungan diplomatik melalui deklarasi Abraham Accords yang dilakukan oleh Uni Emirat Arab dengan Israel belum sepenuhnya berhasil menciptakan kawasan Timur Tengah yang aman serta stabil. Di sisi lain hubungan baik antara Uni Emirat Arab dengan Israel mampu membantu Uni Emirat Arab dalam mencapai kepentingan nasionalnya dari segi pertahanan, yaitu peningkatan kapasitas militer Uni Emirat Arab melalui kerja sama teknologi militer dengan Israel. Penelitian ini ditulis menggunakan metode penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui studi kepustakaan. Terdapat dua sumber data yang digunakan oleh penulis, yaitu data primer yang diambil dari situs resmi Pemerintah Uni Emirat Arab dan sumber data sekunder yang diambil dari jurnal ilmiah, buku, berita, serta artikel yang relevan dan dapat menunjang data primer yang ada. Kata Kunci: Kepentingan Nasional, Normalisasi, Keamanan

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional 2024
Depositing User: Drs Iwan Ridwan
Date Deposited: 21 Sep 2024 06:15
Last Modified: 21 Sep 2024 06:15
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/70421

Actions (login required)

View Item View Item