Lestari, Hanny Siti and Djatmiko, Ari and Aji, Supratignyo (2024) KETERKAITAN ANTARA KESESUAIAN RENCANA POLA RUANG DENGAN FUNGSI KONSERVASI DI SUB DAS CIRASEA, DAS CITARUM BAGIAN HULU. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.
|
Text
Hanny Siti Lestari_203060019_PWK.pdf Download (910kB) | Preview |
Abstract
Sub DAS Cirasea sebagai kawasan konservasi memiliki fungsi sebagai kawasan resapan air. Tetapi kondisi di lapangan menunjukkan terjadinya penurunan kawasan hutan yang sejalan dengan pertumbuhan penduduk. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keterkaitan antara kesesuaian rencana pola ruang dengan fungsi konservasi di Sub DAS Cirasea. Metode yang digunakan adalah overlay kesesuaian rencana pola ruang dan indeks konservasi. Hasil analisis menunjukkan kesesuaian rencana pola ruang Sub DAS Cirasea memiliki klasifikasi sesuai sebesar 64%, transisi sebesar 35% dan tidak sesuai sebesar 1%. Hasil analisis Fungsi Konservasi Aktual menunjukkan Sub DAS Cirasea memiliki kelas fungsi konservasi yang baik sebesar 4%, normal sebesar 95%, dan mulai kritis sebesar 1%. Sedangkan pada Fungsi Konservasi Rencana Sub DAS Cirasea memiliki kelas fungsi konservasi rencana yang baik sebesar 7%, normal sebesar 92%, dan mulai kritis sebesar 1%. Tipologi keterkaitan antara kesesuaian rencana pola ruang dengan fungsi konservasi yang menjadi fokus dalam penyesuaian pemanfaatan lahan adalah tipologi 5, 6, dan 7. Pada tipologi 5 dan tipologi 7 rencana pola ruang justru berkontribusi menambah luasan sebesar 1,79 Ha pada tipologi 5 dan 33,82 Ha pada tipologi 7. Namun, rencana pola ruang juga mampu menurunkan luasan pada tipologi 6 sebesar 39,56 Ha dari kondisi aktualnya, serta mampu menghilangkan seluruh luasan pada tipologi 8 yang sebelumnya merupakan salah satu tipologi yang menjadi fokus dalam penyesuaian pemanfaatan lahan. Kata Kunci: Kesesuaian Rencana Pola Ruang; Indeks Konservasi; Fungsi Konservasi; Tipologi Keterkaitan; Sub DAS Cirasea
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Planologi 2024 |
Depositing User: | Irwan Kustiawan Kosasih |
Date Deposited: | 19 Sep 2024 02:32 |
Last Modified: | 19 Sep 2024 02:32 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/70255 |
Actions (login required)
View Item |