SADANA, NADA PUSPA, 205040083 (2024) PENGENDALIAN HAMA KOPI DENGAN TRAP WARNA DI CIKOLE LEMBANG BERDASARKAN PENGENDALIAN HAMA TERPADU UNTUK MENUNJANG SDGs. Skripsi(S1) thesis, FKIP UNPAS.
|
Text
COVER.pdf Download (40kB) | Preview |
|
|
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf Download (419kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (14kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (94kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (573kB) | Preview |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (296kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (260kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (10kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (14kB) | Preview |
Abstract
Pertanian kopi sangat marak dilakukan oleh masyarakat, salah satunya oleh masyarakat Cikole, Lembang Kabupaten Bandung Barat. Meningkatnya konsumsi kopi membuat para petani kopi berupaya meningkatkan kualitas biji kopi. Biji kopi yang tidak berkualitas dapat merusak cita rasa kopi. Penurunan mutu buah kopi disebabkan oleh serangan Organisme Pengganggu Tanaman (OPT). Oleh karena banyaknya OPT yang menyerang tanaman kopi, maka diperlukan suatu usaha preventif maupun kuratif untuk menanggulangi serangan OPT tersebut. Akan tetapi sehubungan dengan dicanangkannya pembangunan yang berkelanjutan (Sustainable Development Goals) oleh UNESCO, maka diperlukan suatu proses pengendalian hama yang mendukung tujuan tersebut. Salah satu usaha yang cocok digunakan adalah dengan strategi Pengendalian Hama Terpadu (PHT) yang menekankan pada penggunaan trap warna. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui trap warna mana yang paling efektif dalam mengendalikan hama kopi di kawasan Cikole, Lembang dan mengetahui hama mana yang paling menyukai trap warna tertentu. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan desain penelitian belt transect yang terdiri dari 5 stasiun dan 5 pohon sampel pada setiap stasiunnya. Data utama yang diambil merupakan hama hasil dari perangkap warna yang diterapkan di perkebunan kopi di Cikole, Lembang dan data pendukung merupakan faktor klimatik yang meliputi intensitas cahaya, suhu tanah dan kelembapan udara. Hasil dari penelitian ini yaitu hama yang terperangkap dengan menggunakan perangkap warna sebanyak 437 individu yang terdiri dari 3 ordo, 5 famili, 5 genus dan 5 spesies, dengan perangkap warna paling banyak di datangi serangga hama adalah perangkap warna kuning. Kata kunci: PHT, OPT, Trap Warna, SDGs
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Biologi 2024 |
Depositing User: | E. Nurhayati Djaroni |
Date Deposited: | 18 Sep 2024 08:22 |
Last Modified: | 18 Sep 2024 08:22 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/70232 |
Actions (login required)
View Item |