Putri, Salsabila Febrianty Nurul and Sukendar, Ade (2024) RANCANG BANGUN APLIKASI PRESENSI KARYAWAN BERBASIS MOBILE DENGAN GEOLOCATION DAN FACE RECOGNITION MENGGUNAKAN FRAMEWORK FLUTTER. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.
|
Text
Salsabila Febrianty Nurul Putri_203040104_Teknik Informatika.pdf Download (396kB) | Preview |
Abstract
PT XYZ adalah perusahaan yang bergerak di bidang teknologi informasi yang menghadapi tantangan dalam memonitor presensi karyawan. Pengelolaan presensi yang ditangani sepenuhnya oleh petugas administrasi sering kali menyebabkan keterlambatan dalam pencatatan. Selain itu, karyawan tidak terlibat dalam proses pengelolaannya dan tidak adanya transparansi catatan presensi mengakibatkan kesulitan dalam pelacakan riwayat presensi. Oleh karena itu, diperlukan sebuah sistem presensi berbasis teknologi untuk mengatasi permasalahan dalam pengelolaan presensi karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan aplikasi presensi karyawan berbasis mobile dengan menggunakan teknologi geolocation dan face recognition. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah model pengembangan waterfall yang mencakup tahap analisis, perancangan, implementasi, dan pengujian. Aplikasi ini dirancang untuk mencatat kehadiran karyawan berdasarkan lokasi geografis dan verifikasi wajah. Hasil dari penelitian ini adalah aplikasi presensi karyawan yang mampu mencatat presensi dan mempermudah proses pengajuan absen karyawan. Aplikasi dibangun menggunakan framework Flutter agar mempermudah proses pengembangan terhadap berbagai platform, serta fokus pada pengembangan aplikasi berbasis mobile agar lebih mudah diakses oleh pengguna. Kata Kunci: Aplikasi Mobile, Geolocation, Face Recognition, Waterfall, Presensi Karyawan, Flutter.
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Informatika 2024 |
Depositing User: | Irwan Kustiawan Kosasih |
Date Deposited: | 18 Sep 2024 06:21 |
Last Modified: | 18 Sep 2024 06:21 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/70217 |
Actions (login required)
View Item |