PENGARUH KOMPLEKSITAS TUGAS AUDIT, ETIKA AUDITOR, DAN SKEPTISISME PROFESIONAL AUDITOR TERHADAP PERILAKU DISFUNGSIONAL AUDITOR (Survey pada Auditor yang Bekerja di Kantor Akuntan Publik (KAP) di Wilayah Kota Bandung Tengah yang Terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK))

Anggi Octaviani, 194020158 and Hj. Justinia Castellani, SE.,MSi,AK.,CA, Pembimbing (2024) PENGARUH KOMPLEKSITAS TUGAS AUDIT, ETIKA AUDITOR, DAN SKEPTISISME PROFESIONAL AUDITOR TERHADAP PERILAKU DISFUNGSIONAL AUDITOR (Survey pada Auditor yang Bekerja di Kantor Akuntan Publik (KAP) di Wilayah Kota Bandung Tengah yang Terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK)). Skripsi(S1) thesis, Universitas Pasundan.

[img]
Preview
Text
2. LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (10kB) | Preview
[img]
Preview
Text
12. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (204kB) | Preview
[img]
Preview
Text
9. BAB III.pdf

Download (372kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1. COVER DEPAN.pdf

Download (36kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4. ABSTRAK.pdf

Download (233kB) | Preview
[img]
Preview
Text
7. BAB I.pdf

Download (229kB) | Preview
[img]
Preview
Text
8. BAB II.pdf

Download (361kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya pengaruh Kompleksitas Tugas Audit, Etika Auditor, dan Skeptisisme Profesional auditor terhadap Perilaku Disfungsional Auditor pada Auditor yang bekerja di Kantor Akuntan Publik di Wilayah Kota Bandung Tengah yang tedaftar di Otoritas Jasa Keuangan. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif dan verifikatif dengan menggunakan data primer. Populasi dalam penelitian ini adalah Auditor yang bekerja di 6 Kantor Akuntan Publik di Kota Wilayah Kota Bandung Tengah yang Terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan dengan jumlah sampel yang diambil sebanyak 39 Auditor. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah Probability Sampling dengan teknik menggunakan metode Sample Random Sampling. Analisis statistik yang digunakan dalam penelitian ini yaitu uji validitas, uji realiabilitas, analisis regresi linear sederhana, analisis koefisien korelasi, dan analisis koefisien determinasi. Sedangkan pengujian hipotesis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode statistik uji t (parsial). Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, dapat diketahui bahwa Kompleksitas Tugas Audit pada Kantor Akuntan Publik di Kota Bandung Tengah yang terdaftar di OJK berpengaruh secara signifikan terhadap Perilaku Disfungsional Auditor sebesar 45,4%, artinya semakin kompleks tugas audit maka akan membuat perilaku disfungsional audit semakin disfungsional. Etika Auditor berpengaruh sebesar 52,8% terhadap Perilaku Disfungsional Auditor, artinya semakin beretika auditor dalam melaksanakan tugasnya maka akan menurunkan perilaku disfungsional auditor. Skeptisisme profesional auditor berpengaruh sebesar 34,2% terhadap Perilaku Disfungsional Auditor, artinya semakin baik sikap skeptis seorang auditor maka akan menurunkan perilaku disfungsional menjadi lebih baik. Kata Kunci : Kompleksitas Tugas Audit, Etika Auditor, Skeptisisme Profesional Auditor, dan Perilaku Disfungsional Auditor

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi 2019
Depositing User: Mr FEB-Parid -
Date Deposited: 01 Apr 2024 06:16
Last Modified: 01 Apr 2024 06:16
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/68617

Actions (login required)

View Item View Item