Pengaruh Peran Kepemimpinan, Pengembangan Sumber Daya Manusia, dan Profesionalisme Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Serta Implikasinya Pada Kualitas Pelayanan (Survey Pada Kecamatan Se Tangerang Raya)

KHOIR, ABDUL (2023) Pengaruh Peran Kepemimpinan, Pengembangan Sumber Daya Manusia, dan Profesionalisme Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Serta Implikasinya Pada Kualitas Pelayanan (Survey Pada Kecamatan Se Tangerang Raya). Disertasi(S3) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.

[img] Text
ABDUL KHOIR_DIM.docx

Download (331kB)

Abstract

Kualitas pelayanan publik pada tingkatan kecamatan di Wilayah Tangerang Raya akan sangat bergantung pada kemampuan pegawai dalam memberikan pelayanan yang terrepresentasikan pada kinerja pegawainya. . Peningkatan kinerja pegawai dalam bidang pelayanan pada masyarakat akan memberikan dampak pada peningkatan kepercayaan masyarakat pada pemerintah daerah tingkat kecamatan di Wilayah Tangerang Raya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengkaji Peran Kepemimpinan, Pengembangan Sumber Daya Manusia, dan Profesionalisme Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Serta Implikasinya Pada Kualitas Pelayanan Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan analisis deskriptif dan verifikatif. Dalam penelitian ini yang menjadi anggota sampel adalah pegawai kecamatan yang memberikan pelayanan publik sebanyak 322 Pegawai. Metode analisis dalam penelitian ini menggunakan analisis SEM ( Stractural Equetion Model). Hasil penelitian menyimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari Peran Kepemimpinan, Pengembangan Sumber Daya Manusia, dan Profesionalisme Kerja Terhadap Kinerja Pegawai dengan besaran pengaruh sebesar 78,08 persen, dan terdapat pengaruh yang signifikan. dari kinerja pegawai terhadap kualitas pelayanan dengan besaran pengaruh sebesar 84,07 persen Kata Kunci : Peran Kepemimpinan, Pengembangan Sumber Daya Manusia, Profesionalisme Kerja, Kinerja Pegawai, Kualitas Pelayanan

Item Type: Thesis (Disertasi(S3))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S3-Ilmu Manajemen 2023
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 28 Aug 2023 03:53
Last Modified: 28 Aug 2023 03:53
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/64827

Actions (login required)

View Item View Item