PENERAPAN SANKSI PIDANA TERHADAP PELAKU TINDAK PIDANA KORUPSI DALAM PENGADAAN BARANG DAN JASA MELALUI ELEKTRONIK DIKAITKAN DENGAN TUJUAN PEMIDANAAN

Ridjwan, Iwan (2023) PENERAPAN SANKSI PIDANA TERHADAP PELAKU TINDAK PIDANA KORUPSI DALAM PENGADAAN BARANG DAN JASA MELALUI ELEKTRONIK DIKAITKAN DENGAN TUJUAN PEMIDANAAN. Thesis(S2) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.

[img] Text
JURNAL Iwan_mih.docx

Download (94kB)
[img]
Preview
Text
Tesis Iwan Ridjwan MH.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Pemberantasan tindak pidana korupsi secara represif/penindakan akan lebih efektif apabila disertai dengan upaya secara preventif/pencegahan. Salah satu sumber korupsi yang mengakibatkan kerugian keuangan negara dan perekonomian negara adalah dalam hal pengadaan barang dan jasa pemerintah. Upaya mencegah tindak pidana korupsi dalam pengadaan barang dan jasa pemerintah, serta upaya untuk menciptakan pemerintahan yang baik serta bebas dari KKN dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, adalah dengan memanfaatkan teknologi e- procurement, sebagai bagian dari upaya untuk memberantas tindak pidana korupsi di Indonesia. Tujuan penelitian ini guna mengetahui bagaimana penerapan sanksi pidana bagi pelaku tindak pidana korupsi dalam pengadaan barang dan jasa melalui elektronik. Metode pengumpulan data dilakukan dengan studi kepustakaan dengan bahan hukum yaitu peraturan perundang-undangan. Analisis yang digunakan adalah analisis kualitatif dilihat dari segi empiris yang digunakan untuk menganalisis data yang diperoleh dari studi kepustakaan. Hasil kajian ini dapat disimpukan bahwa perundang-undangan yang ada saat ini khususn yang mengatur program pengadaan barang dan jasa pemerintah belum memberikan sanksi yang cukup tegas sehingga masih ditemukan pelanggaran-pelanggaran hukum, namun dengan adanya sistem digital melalui e-procurement, pengadaan barang dan jasa pemerintah lebih transparan dan langkah pemerintah untuk menekan terjadinya tindak pidana korupsi di tanah air. Kata Kunci: Sanksi Pidana, Pemidanaan, dan Pengadaan Barang Jas Elektronik.

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Ilmu Hukum 2023
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 16 Jun 2023 02:08
Last Modified: 15 Jan 2024 04:06
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/63924

Actions (login required)

View Item View Item