Muhammad Ferdiannoor, 181000434 (2023) AKIBAT HUKUM SERTIPIKAT HAK ATAS TANAH GANDA DIHUBUNGKAN DENGAN PERATURAN PEMERINTAH NO.24 TAHUN 1997 TENTANG PENDAFTARAN TANAH DI KANTOR PERTANAHAN KABUPATEN KUNINGAN. Skripsi(S1) thesis, FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS PASUNDAN.
|
Text
A.COVER.pdf Download (65kB) | Preview |
|
|
Text
F.BAB I.pdf Download (208kB) | Preview |
|
|
Text
G.BAB II.pdf Download (178kB) | Preview |
|
Text
H.BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (192kB) |
||
Text
I.BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (173kB) |
||
Text
J.BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (113kB) |
||
|
Text
K.DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (118kB) | Preview |
Abstract
Sertipikat merupakan alat bukti terhadap hak atas tanah yang kuat dan mengikat. Dalam praktiknya seringkali terjadi adanya sertipikat ganda yang disebabkan adanya cacat hukum ketidakcermatan dan ketidaktelitian dalam pemeriksaan permohonnan pendaftaran sertipikat tanah. Maka dari itu ada pihak yang dirugikan atas pemegang asli hak tanah tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor penyebab keluarnya sertipikat ganda yang dikeluarkan oleh Kantor Pertanahan Kabupaten kuningan. Atau akibat hukumnya apabila pihak Kantor Pertanahan Kabupaten Kuningan menerbitkan sertipikat ganda serta bagaimana upaya penyelesaian Kantor Pertanahan yang telah mengeluarkan seripikat ganda tersebut. Metode penelitian yang digunakan yakni spesifikasi penelitian berupa deskriptif analitis. Menggunakan metode pendekatan yuridis normatif yakni dengan cara meneliti bahan pustaka atau data sekunder sebagai bahan untuk diteliti. Teknik pengumpulan data peneliti menggunakan dengan cara penelitian kepustakan dan penelitian lapangan. Dari hasil penelitian tersebut peneliti menganlisis secara yuridis kualitatif. Hasil penelitian ini pertama faktor terjadinya keluarnya sertipikat ganda yakni terdapat dua faktor yaitu faktor intern dan ekstern kedua, akibat hukum Kantor Pertanahan Kabupaten Kuningan telah menerbitkan sertipikat ganda yakni tidak memberikan kepastian hukum kepada pemegang sertipikat tersebut karena tujuan seseorang melakukan pendaftaran tanah adalah memperoleh seripikat sebagai alat pembuktian sempurna yang baik sebagai sertipikat hak atas tanah tersebut. Ketiga, upaya penyelesaian Badan Pertanahan Nasional Kabupaten Kuningan telah mengeluarkan sertipikat ganda yaitu bisa melalui Non-Litigasi maupun Litigasi. Kata Kunci : Tanah, Sertifikat Tanah, Sertifikat Ganda, Akibat Hukum
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum 2023 |
Depositing User: | Mr Hadiana - |
Date Deposited: | 01 Apr 2023 02:25 |
Last Modified: | 01 Apr 2023 02:25 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/62883 |
Actions (login required)
View Item |