Hartati, mrs (2023) KAJIAN STILISTIKA TERHADAP DIKSI DAN MAJAS PERBANDINGAN YANG MENGGAMBARKAN KARAKTERISASI TOKOH DAN PENOKOHAN DALAM NOVEL DIORAMA SEPASANG ALBANNA DAN PEMANFAATANNYA SEBAGAI BAHAN AJAR SASTRA DI SMA. Thesis(S2) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.
Text
Hartati_MPBI.docx Download (74kB) |
Abstract
Hartati. 2023. Kajian Stilistika Terhadap Diksi dan Majas Perbandingan yang Menggambarkan Karakterisasi Tokoh dan Penokohan dalam Novel Diorama Sepasang AlBanna karya Ari Nur dan Pemanfaatannya Sebagai Bahan Ajar Sastra di SMA. Penelitian ini bertujuan mengkaji stilistika terhadap diksi dan majas perbandingan yang menggambarkan karakterisasi tokoh dan penokohan dalam novel Diorama Sepasang AlBanna karya Ari Nur dan pemanfaatannya sebagai bahan ajar sastra di SMA. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif dan pendekatan analisis isi (Content Analysis). Data dalam penelitian ini adalah data kebahasaan berupa satuan-satuan lingual sesuai dengan objek yang akan dianalisis dalam novel Diorama Sepasang Albanna karya Ari Nur. Data diperoleh dari berbagai narasi, dialog, bentuk, makna, dan perubahan makna yang mengandung diksi dan majas perbandingan dikumpulkan menjadi satu dokumen data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa teknik penokohan yang dominan digunakan dalam novel Diorama Sepasang AlBanna karya Ari Nur adalah teknik pelukisan latar dan teknik pikiran dan perasaan. Diksi yang paling dominan digunakan adalah diksi kata umum dan diksi kata konotasi, sedangkan majas perbandingan yang paling dominan digunakan adalah majas personifikasi dan majas simile. Berdasarkan hasil analisis stilistika terhadap diksi dan majas perbandingan yang menggambarkan karakterisasi tokoh dan penokohan dalam novel Diorama Sepasang AlBanna karya Ari Nur dapat dimanfaatkan sebagai bahan ajar bahasa Indonesia di SMA kelas XII. Hal ini dengan mempertimbangkan kriteria bahan ajar sastra menurut Rahmanto, yaitu aspek bahasa, aspek psikologis, dan aspek kurikulum. Kata kunci: Bahan Ajar, Diksi, Diorama Sepasang AlBanna, Karakterisasi Tokoh dan Penokohan, Majas Perbandingan, Novel Stilistika.
Item Type: | Thesis (Thesis(S2)) |
---|---|
Subjects: | RESEARCH REPORT |
Divisions: | Pascasarjana > S2-Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia 2023 |
Depositing User: | asep suryana |
Date Deposited: | 17 Mar 2023 04:10 |
Last Modified: | 17 Mar 2023 04:29 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/62667 |
Actions (login required)
View Item |