PENGARUH LIKUIDITAS, LEVERAGE DAN PROFITABILITAS TERHADAP PREDIKSI KESULITAN KEUANGAN PADA PERUSAHAAN PROPERTY DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PADA TAHUN 2016-2021

YUDI SUPRIADI, NPM : 198110001 (2022) PENGARUH LIKUIDITAS, LEVERAGE DAN PROFITABILITAS TERHADAP PREDIKSI KESULITAN KEUANGAN PADA PERUSAHAAN PROPERTY DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PADA TAHUN 2016-2021. Thesis(S2) thesis, PERPUSTAKAAN PASCASARJANA.

[img]
Preview
Text
Artikel Yudi Supriadi.pdf

Download (526kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui Pengaruh Likuiditas, Leverage dan Profitabilitas terhadap prediksi kesulitan keuangan pada perusahaan property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2016-2021 baik secara secara simultan dan parsial. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif, Verifikatif dan Uji Hipotesis. Metode verifikatif menggunakan metode regresi berganda dan Determinasi. Hasil penelitian menyatakan bahwa Nilai rata-rata likuiditas yang diproksikan dengan Current Ratio adalah sebesar 1.8794 atau 187 % menunjukkan bahwa tingkat Current Ratio pada Perusahaan Property dan Real Estate masuk dalam kriteria Tinggi. Selanjutnya nilai rata-rata Leverage sebesar 0.40 atau 40% menunjukkan bahwa tingkat Leverage cenderung berada pada risiko gagal bayar atau diatas standar ideal industri sebesar 35 %.. Selanjutnya Ratio Profitabilitas pada 26 perusahaan Property dan Real estate yang diproksikan dengan Return on asssets adalah Nilai rata-rata profitabilitas yang diproksikan dengan Return on Assets adalah sebesar 0.0194 atau sebesar 2% menunjukkan bahwa tingkat profitabilitas masuk dalam kriteria rendah. Dari 26 Perusahaan yang masuk dalam kategori tidak sehat diantaranya: ARMY BCIP, BIPP, BKDP, BKSL, CITY, CTRA, DART TBK, DILD, INPP, JRPT, LPKR, MTSM, MORE INPP, PPPRO, RBMS dan SMRA selanjutnya dari 26 Perusahaan yang masuk dalam kategori sehat diantaranya ASRI, BAPA, BIKA, BSDE DMAS, EMDE, GPRA dan MTLA. Berdasarkan perhitungan uji hipotesis yang mana Likuiditas, Leverage dan Profitabilitas yang diukur dengan Current assets, Debt to assets ratio dan Return on assets memberikan pengaruh significant terhadap Prediksi kesulitan keuangan (Financial distress) Likuiditas berpengaruh siginifikan terhadap Financial Distress dengan sig 0,037 < 0,05. dan derajat pengaruh sebesar 62%. Leverage berpengaruh siginifikan terhadap Financial Distress dengan sig 0,03 < 0,05. dan derajat pengaruh sebesar 64%. Profitabilitas berpengaruh siginifikan terhadap Financial Distress dengan sig 0,041 < 0,05. Keywords: Rasio Keuangan, Likuiditas, Leverage Financial Distress

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Akuntansi 2022
Depositing User: Mrs Lusiawati -
Date Deposited: 27 Sep 2022 07:52
Last Modified: 27 Sep 2022 07:52
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/59578

Actions (login required)

View Item View Item