REFORMULASI STRATEGI PEMASARAN DALAM UPAYA UNTUK MENINGKATAN PENJUALAN (Studi Kasus PT. Ethica Megah Madani Bandung)

Joko Ardi Ambawang Syafii, NPM : 188020053 (2022) REFORMULASI STRATEGI PEMASARAN DALAM UPAYA UNTUK MENINGKATAN PENJUALAN (Studi Kasus PT. Ethica Megah Madani Bandung). Thesis(S2) thesis, PERPUSTAKAAN PASCASARJANA.

[img] Text
Artikel Joko Ardi Ambawang S_188020053.doc

Download (386kB)

Abstract

Masa pandemi Covid-19 berdampak terjadinya penurunan omzet penjualan PT. Ethica Megah Madani Bandung, sebuah perusahaan busana muslim dengan produk unggulan busana sarimbit dengan brand Ethica. Penelitian ini bertujuan untuk me-reformulasi strategi pemasaran dalam upaya meningkatkan penjualan. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan observasi dan wawancara, serta didukung oleh dokumentasi peneliti. Data-data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan matriks SWOT dan GE-McKinsey. Hasil penelitian diperoleh setelah dilakukan analisis terhadap faktor eksternal dan internal dengan matriks SWOT diperoleh beberapa alternatif strategi, meliputi strategi SO, WO, ST, dan WT. Analisis menggunakan GE-Mckinsey matriks diperoleh posisi nilai daya tarik industri busana pada sumbu X atau horizontal yaitu 3,70, dan nilai kekuatan bisnis pada sumbu Y atau vertikal yaitu 4,05. Jika dikategorikan ke dalam 9 sel kuadran matrik GE-Mckinsey, posisi perusahaan berada pada bagian (Tinggi;Kuat) yaitu kuadran Investasi dan Selektif. Kesimpulan dan rekomendasi atau usulan strategi yang tepat bagi perusahaan berdasarkan hasil pengolahan data adalah strategi integrasi ke belakang, sebagai upaya memperoleh kepemilikan atau kendali yang lebih besar atas pemasok bahan baku, strategi horizontal, dan strategi intensif dengan menerapkan penetrasi pasar, pengembangan pasar dan pengembangan produk sebagai upaya memenangkan keunggulan bersaing, dan reformulasi strategi pemasaran meliputi strategi segmenting, targeting, dan positioning serta strategi bauran pemasaran (marketing mix) Kata Kunci : reformulasi, strategi pemasaran, SWOT, GE-Mckinsey

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Manajemen 2022
Depositing User: Mrs Lusiawati -
Date Deposited: 27 Aug 2022 07:12
Last Modified: 27 Aug 2022 07:12
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/58506

Actions (login required)

View Item View Item