DESAIN DIDAKTIS MATERI SISTEM PERSAMAAN LINEAR TIGA VARIABEL PADA SISWA KELAS X MADRASAH ALIYAH (MA)

ANTIKA NURAZMIL, NPM. 188060027 (2022) DESAIN DIDAKTIS MATERI SISTEM PERSAMAAN LINEAR TIGA VARIABEL PADA SISWA KELAS X MADRASAH ALIYAH (MA). Thesis(S2) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.

[img] Text
ANTIKA NURAZMIL_188060027_MPM - Copy.docx

Download (41kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan desain didaktis materi sistem persamaan linear tiga variabel (SPLTV). Metode penelitian yang digunakan adalah didactical design research (DDR) yang terdiri dari tiga tahap, yaitu: (1) analisis situasi didaktis; (2) analisis metapedadidaktis; dan (3) analisis retrosfektif. Dari tahap analisis situasi didaktis teridentifikasi adanya beberapa learning obstacle yang dialami oleh siswa yaitu: kesalahan siswa dalam melakukan operasi hitung, ketidakmampuan siswa dalam memahami makna variabel, ketidakmampuan siswa dalam membuat model matematika, dan kesalahan siswa dalam memilih operasi hitung ketika melakukan eliminasi. Selain itu juga dirancang suatu learning trajectory (LT) hipotetis yang akan dilalui oleh siswa dalam mempelajari sistem persamaan linear tiga variabel (SPLTV). Berdasarkan learning obstacle (LO) dan learning trajectory (LT), dirancanglah suatu desain didaktis hipotetis materi SPLTV yang terdiri dari empat lesson design. Lesson design 1 berisi mengenai konsep SPLTV. Lesson design 2 berisi cara menyelesaikan SPLTV dengan menggunakan metode substitusi. Lesson design 3 berisi cara menyelesaikan SPLTV dengan menggunakan metode eliminasi. Lesson design 4 berisi cara menyelesaikan SPLTV dengan menggunakan metode eliminasi-substitusi. Keempat lesson design tersebut dibuat menjadi empat LKS untuk empat pertemuan pembelajaran. Analisis metapedadidaktik pada saat pembelajaran dan analisis retrosfektif menunjukkan learning obstacle yang dialami siswa setelah implementasi desain didaktis hipotetis. Berdasarkan temuan tersebut dilakukan perbaikan terhadap desain didaktis hipotetis dan diperoleh desain didaktis empirik. Kata kunci: Didactical Design Research, Sistem Persamaan Linear Tiga Variabel, Learning Obstacles, Learning Trajectory

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Pendidikan Matematika 2022
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 01 Mar 2022 06:40
Last Modified: 01 Mar 2022 06:40
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/55909

Actions (login required)

View Item View Item