COLLABORATIVE GOVERNANCE SEBAGAI UPAYA PENGUATAN PROGRAM CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY BIDANG KESEHATAN DI KOTA BANDUNG

Ade Sudrajat, NPM : 169020016 (2022) COLLABORATIVE GOVERNANCE SEBAGAI UPAYA PENGUATAN PROGRAM CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY BIDANG KESEHATAN DI KOTA BANDUNG. Disertasi(S3) thesis, PERPUSTAKAAN PASCASARJANA.

[img] Text
Ade Sudrajat_DIS copy.docx

Download (60kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan Program Corporate Social Responsibility (CSR) atau Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) perusahaan di bidang kesehatan di Kota Bandung yang sampai saat ini belum berjalan sesuai dengan harapan. Metode Penelitian yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif analisis dengan pendekatan kualitatif dengan. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara mendalam dan studi dokumentasi.Sedangkan Teknik analisis data yang digunakan adalah Analytical Hierachy Prosess (AHP), dengan tujuan mengukur kekuatan, prioritas, dan konsistensi dari berbagai kriteria dan alternatif pada setiap dimensi, yaitu focus pada penelitian Collaborative Governance yang ditentukan oleh system Context, Driver dan Collaboration Dynamics. Hasil penelitian menyatakan bahwa Program Corporate Social Responsibility bidang kesehatan di Kota Bandung sudah berjalan dengan baik. Untuk meningkatkan agar program CSR lebih efektif dapat dilakukan dengan memprioritaskan factor Collaborative Process yang di dukung oleh Drivers, yang juga dipengaruhi oleh System Contexs. faktor Collaborative Dynamics, aspek penting untuk diutamakan adalah peningkatan Capacity for Joint Action yang didukung oleh Shared Motivation berdasarkan pada Principled Engagement, selanjutnya Collaboration Dynamics itu sendiri didukung oleh keberadaan Drivers yang mempengaruhinya. System Contexs dalam hal ini mempengaruhi semua faktor (collaboration dynamics dan drivers). Mengacu pada hasil temuan, aspek yang perlu ditekankan adalah perhatian pada Resource Conditions dan Socio-economic/Cultural Health & Diversity. Itu semua dapat terwujud dengan baik dengan adanya Network Connectedness, Levels of Conflict/Trust, dan Political Dynamics/Power Relations yang selaras. Model yang sesuai terkait dengan Collaborative Governance sebagai upaya penguatan program Corporate Social Responsibilitybidang kesehatan di Kota Bandung adalah dengan mengoptimalkan dan memodifikasi model yang diadopsi dari Emerson & Nabatchi (2015b) dan Ansell & Gash (2008). Hasil dari adopsi tersebut pada gilirannya dapat menjadi patokan awal dalam melaksanakan program-program CSR lainnya atau program-program lain sejenis, baik di Kota Bandung maupun di wilayah lain. Kata Kunci : Collaborative Governance, Corporate Social Responsibility , Bidang Kesehatan.

Item Type: Thesis (Disertasi(S3))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S3-Ilmu Sosial 2022
Depositing User: Mrs Lusiawati -
Date Deposited: 28 Jan 2022 03:56
Last Modified: 28 Jan 2022 03:57
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/55433

Actions (login required)

View Item View Item