MODEL SYSTEM DYNAMICS PENGENDALIAN PENCEMARAN UDARA DI KOTA BANDUNG

Astri W. Hasbiah, ds (2021) MODEL SYSTEM DYNAMICS PENGENDALIAN PENCEMARAN UDARA DI KOTA BANDUNG. LAPORAN AKHIR PENELITIAN HIBAH FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS PASUNDAN.

[img]
Preview
Text
3. Laporan Akhir Penelitian 2021 (2)_AWH.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

RINGKASAN Transportasi merupakan salah satu hal penting dalam menunjang perkembangan Kota Bandung. Namun, transportasi juga dapat menyebabkan pencemaran udara yang berakibat pada penurunan kualitas udara di Kota Bandung. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kualitas udara dan memperkirakan hal-hal apa saja yang dapat dilakukan untuk mengendalikan pencemaran udara di Kota Bandung menggunakan pemodelan. Salah satu upaya pengendalian pencemaran udara yang dapat dilakukan yaitu dengan pemodelan kualitas udara. Model yang digunakan yaitu model dinamika sistem dengan memperhatikan variabel-variabel kunci dalam penelitian seperti populasi, kendaraan, dan juga faktor meteorologi. Beberapa skenario dalam pemodelan ditetapkan berdasarkan upaya pengendalian dan pengelolaan pencemaran udara yang sudah diterapkan di Kota Bandung. Dari hasil analisa, penerapan sub skenario pesimis menyebabkan nilai ISPU CO meningkat sebesar 0,55%, NO2 sebesar 0,57%, dan PM10 sebesar 0,22%. Sedangkan sub skenario moderat dan optimis menyebabkan nilai ISPU CO menurun sebesar 7,81%, NO2 sebesar 7,79%, PM10 sebesar 8,12%. Kata kunci: CO, NO2, PM10, Pemodelan Pencemaran Udara, System Dynamics

Item Type: Article
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Lingkungan 2021
Depositing User: Ms sri -
Date Deposited: 05 Jan 2022 04:19
Last Modified: 05 Jan 2022 04:19
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/54895

Actions (login required)

View Item View Item