ANALISIS STRATEGI PENGUATAN BUDAYA KERJA DALAM UPAYA MENINGKATKAN KINERJA PEGAWAI (STUDI KASUS PDAM TIRTA BENTENG TANGERANG) STRATEGIC ANALYTICS IN STRENGTHENING WORK CULTURE FOR INCREASING EMPLOYEE PERFORMANCE (CASE STUDY PDAM TIRTA BENTENG TANGERANG)

Fajar Eryanto Septiawan, NPM : 179010046 (2021) ANALISIS STRATEGI PENGUATAN BUDAYA KERJA DALAM UPAYA MENINGKATKAN KINERJA PEGAWAI (STUDI KASUS PDAM TIRTA BENTENG TANGERANG) STRATEGIC ANALYTICS IN STRENGTHENING WORK CULTURE FOR INCREASING EMPLOYEE PERFORMANCE (CASE STUDY PDAM TIRTA BENTENG TANGERANG). Disertasi(S3) thesis, PERPUSTAKAAN PASCASARJANA.

Full text not available from this repository.

Abstract

Dasar penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena yang terjadi pada perusahaan daerah khususnya PDAM (Perusahaan Daerah Air Minum) Tirta Benteng Tangerang memiliki banyaknya keluhan konsumen dalam beberapa tahun terakhir yang dapat dilihat dari review yang terdapat pada website google dan data internal perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mengetahui secara jelas bagaimana keseluruhan Budaya Kerja PDAM Tirta Benteng Tangerang, 2) Bagaimana upaya PDAM Tirta Benteng Tangerang dalam meningkatkan Kinerja terutama melalui Budaya Kerja. Penggunaan metode yang dilakukan adalah kualitatif dengan mewawancarai narasumber dari internal perusahaan (mengetahui gambaran perusahaan), Pemkot Tangerang (mengetahui keterkaitan budaya kerja dan kerja dari segi perundangundangan) dan Pengamat (mengetahui keterkaitan budaya kerja dan kerja dari segi teoritis). Hasil yang didapatkan menunjukkan bahwa budaya kerja di PDAM Tirta Benteng Tangerang masih belum kuat yaitu sistem kerja yang masih belum optimal, tanggung jawab khususnya para pegawai yang baru masuk atau pegawai titipan, perekrutan yang masih banyak titipan dari luar maupun dari dalam perusahaan yang tidak memenuhi standar kerja, pengaruh budaya luar, pemenuhan rasa aman yang belum terpenuhi oleh perusahaan, serta proses pembelajaran yang masih cukup lambat Penilaian kerja melalui DP3 masih terdapat kekurangan diantaranya: (1) penerapan loyalitas pegawai kepada perusahaan, (2) belum maksimalnya semangat kerja, (3) kualitas pimpinan, (4) kerja sama antar pegawai, (5) prakarsa dalam pekerjaan, (6) tanggung jawab pekerjaan, dan (7) pencapaian target individu dan kelompok. Penguatan strategi budaya kerja yang dapat dilakukan dengan cara memperkuat sistem kerja perusahaan, memperkuat sistem birokrasi baik itu internal maupun eksternal perusahaaan, serta strategi penguatan eksternal. Kata Kunci : Budaya kerja, kinerja, strategi penguatan budaya kerja, PDAM Tirta Benteng Tangerang

Item Type: Thesis (Disertasi(S3))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S3-Ilmu Manajemen 2021
Depositing User: Mrs Lusiawati -
Date Deposited: 24 Nov 2021 04:12
Last Modified: 24 Nov 2021 04:12
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/54349

Actions (login required)

View Item View Item