PERBUATAN MELAWAN HUKUM DRIVER GRAB OJEK ONLINE AKIBAT ORDER FIKTIF DIHUBUNGKAN BUKU III KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA

Muhammad Yusron Anfasa, 161000108 (2021) PERBUATAN MELAWAN HUKUM DRIVER GRAB OJEK ONLINE AKIBAT ORDER FIKTIF DIHUBUNGKAN BUKU III KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA. Skripsi(S1) thesis, FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS PASUNDAN.

[img]
Preview
Text
A.COVER.pdf

Download (105kB) | Preview
[img]
Preview
Text
H.BAB I.pdf

Download (291kB) | Preview
[img]
Preview
Text
I.BAB II.pdf

Download (182kB) | Preview
[img] Text
J.BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (165kB)
[img] Text
K.BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (217kB)
[img] Text
L.BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (111kB)
[img]
Preview
Text
M.DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (127kB) | Preview

Abstract

Perbuatan Melawan Hukum adalah suatu perbuatan dimana seseorang melakukan suatu perbuatan yang merugikan orang lain tetapi perbuatan itu tidak didasari oleh perjanjian. Order fiktif merupakan pemesanan ojek online yang dilakukan oleh driver yang seolah-olah mengantarkan seorang pelanggan dari satu tempat ketempat lainnya tanpa berpergian dalam kenyataannya. Adapun permasalahan yang dikemukakan dalam skripsi ini, pertama Bagaimana Perbuatan Melawan Hukum driver ojek online Grab akibat Order fiktif, kedua bagaimana Akibat Hukum Dari Perbuatan Melawan Hukum Driver Ojek Online Grab, ketiga bagaimana Upaya Penyelesaian Perbuatan Melawan Hukum Driver Ojek Online Grab. Penelitian ini bersifat deskriptif analitis, yang bertujuan untuk memperoleh gambaran yang menyeluruh dan sistematis mengenai permasalahan perbuatan melawan hukum driver ojek online Grab akibat order fiktif dihubungkan dengan Buku III KUHPerdata. Metode pendekatan dalam penelitian ini adalah yuridis normatif, penelitian difokuskan untuk mengkaji penerapan kaidah/norma dalam hukum positif. Tahap penelitian meliputi penelitian kepustakaan yaitu penelitian terhadap data sekunder berupa peraturan perundang-undangan, buku-buku yang relevan, serta hasil penelitian, dan bahan hukum tersier berupa penjelasan terhadap bahan hukum premier dan sekunder, penelitian lapangan yaitu penelitian langsung terhadap objek penelitian. Teknik pengumpulan data meliputi studi dokumen yaitu suatu alat pengumpul data, yang digunakan melalui data tertulis dan wawancara, yaitu untuk memperoleh informasi dengan bertanya langsung kepada pihak yang terlibat dalam masalah yang diteliti. Alat pengumpul data dalam penelitian kepustakaan berupa catatan dalam teknik pengumpul data. Analisis data menggunakan metode yuridis kualitatif, yaitu menganalisis data sekunder dan data premier yang dianalisis. Hasil penelitian menunjukan bahwa terjadinya order fiktif yang dilakukan driver ojek online Grab merupakan perbuatan melawan hukum dan menimbulkan kerugian bagi PT. Grab Indonesia sehingga order fiktif yang dilakukan driver ojek online grab merupakan perbuatan melawan hukum sesuai dengan Pasal 1365 KUHPerdata. PT. Grab Indonesia memilih mekanisme hukumnya sendiri dengan mengakhiri pemutusan hubungan kemitraan dengan pelaku order fiktif dan memilih untuk mengatasi order fiktif atau kecurangan dalam aplikasi dengan berinovasi untuk pencegahan, perlindungan, tindakan dan membangun fitur kepercayaan dan kesalamatan serta program-program baru secara terus menerus dan pro-aktif untuk memenuhi standar tersebut. Kata Kunci : Perbuatan Melawan Hukum, Order Fiktif, Grab.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum 2021
Depositing User: Mr Hadiana -
Date Deposited: 11 Nov 2021 02:46
Last Modified: 11 Nov 2021 02:46
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/54183

Actions (login required)

View Item View Item