ANALISIS KOMPETENSI GURU DALAM UPAYA MENINGKATKAN KINERJA GURU DI SDN CIBEBER 4 KOTA CIMAHI

NINING HUSNUL F. GULUNG, NPM:178020131 (2021) ANALISIS KOMPETENSI GURU DALAM UPAYA MENINGKATKAN KINERJA GURU DI SDN CIBEBER 4 KOTA CIMAHI. Thesis(S2) thesis, PERPUSTAKAAN PASCASARJANA.

[img] Text
NINING HUSNUL F. GULUNG_MM copy.docx

Download (32kB)

Abstract

Penelitian ini berdasarkan pada Permendiknas Nomor 16 tahun 2007 tentang Standar Kualifikasi Akademik dan Kompetensi Guru. Guru harus menguasai empat kompetensi, yaitu kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi sosial, dan kompetensi profesional. Penelitian ini dilakukan di SDN Cibeber 4 Kota Cimahi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif sedangkan teknik penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data, pengolahan data, dan analisis data. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis kompetensi guru, kendala-kendala yang dihadapi dan upaya-upaya pengembangan kompetensi dalam upaya meningkatkan Kinerja Guru di SDN Cibeber 4 Kota Cimahi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi guru di SDN Cibeber 4 Kota Cimahi sudah mengikuti aturan yang terdapat dalam Permendiknas nomor 16 tahun 2007 tentang standar kualifikasi akademik dan kompetensi guru. Akan tetapi masih ada beberapa indikator kompetensi guru yang belum sepenuhnya tercapai dan masih harus ditingkatkan lagi. Hasil penelitian ini dapat memberikan sumbangan pemikiran dan bahan masukan bagi lembaga pendidikan dalam meningkatkan kinerja guru di lingkungan sekolah. Dalam upaya meningkatkan kinerja guru tersebut, SDN Cibeber 4 Kota Cimahi perlu melakukan upaya-upaya pengembangan kompetensi untuk peningkatan kinerja guru dengan menyusun rencana kerja yang memuat tujuan, sasaran, program, dan kegiatan yang akan dilakukan , rencana kerja kemudian disosialisasikan kepada seluruh guru untuk diketahui, dipahami dan dilaksanakan. Kata kunci : Kompetensi guru, Kinerja Guru

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Manajemen 2021
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 27 Oct 2021 07:20
Last Modified: 27 Oct 2021 07:20
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/53396

Actions (login required)

View Item View Item