APIATNO, NPM : 169010028 (2021) PENGARUH IMPLEMENTASI STRATEGI PEMASARAN BERBASIS ORIENTASI PASAR DAN DISTRIBUSI BERBASIS SUMBER DAYA DALAM MENINGKATKAN NILAI PELANGGAN DAN IMPLIKASINYA TERHADAP CITRA PERUSAHAAN (Survei Kasus Pada Perusahaan Daerah Air Minum Wilayah Subang, Majalengka, dan Sumedang). Disertasi(S3) thesis, PERPUSTAKAAN PASCASARJANA.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini bertujuan mengetahui, menganalisis dan mengkaji strategi pemasaran berbasis orientasi pasar dan distribusi berbasis sumber daya dan mengetahui pengaruhnya terhadap nilai pelanggan dan implikasinya pada citra perusahaan pada Perusahaan Daerah Air Minum Wilayah Subang, Majalengka, dan Sumedang. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif dan verifikatif. Pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dengan menggunakan kuesioner disertai dengan teknik observasi dan kepustakaan, Pengambilan sampel menggunakan cluster random sampling. Pengumpulan data di lapangan dilaksanakan pada tahun 2019. Teknik analisis data menggunakan Structural Equation Modeling (SEM). Hasil penelitian menunjukan bahwa secara umum strategi pemasaran berbasis orientasi pasar, distribusi berbasis sumber daya, nilai pelanggan serta citra perusahaan berada pada kriteria sangat tidak baik sampai dengan baik. Terdapat pengaruh strategi pemasaran berbasis orientasi pasar, dan distribusi berbasis sumber daya terhadap nilai pelanggan baik secara simultan maupun parsial dan nilai pelanggan berpengaruh terhadap citra perusahaan pada Perusahaan Daerah Air Minum Wilayah Subang, Majalengka, dan Sumedang. Kata Kunci : Strategi Pemasaran Berbasis Orientasi Pasar, Distribusi Berbasis Sumber Daya, Nilai Pelanggan, Citra Perusahaan.
Item Type: | Thesis (Disertasi(S3)) |
---|---|
Subjects: | RESEARCH REPORT |
Divisions: | Pascasarjana > S3-Ilmu Manajemen 2018 |
Depositing User: | Mrs Lusiawati - |
Date Deposited: | 20 Jan 2021 03:55 |
Last Modified: | 20 Jan 2021 03:55 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/50271 |
Actions (login required)
View Item |