TINJAUAN VIKTIMOLOGIS TINDAK PIDANA PENCABULAN TERHADAP ANAK PENYANDANG DISABILITAS DIHUBUNGKAN DENGAN PASAL 59 DAN 76E UNDANG-UNDANG NO.35 TAHUN 2014 TENTANG PERUBAHAN ATAS UNDANG-UNDANG NO.23 TAHUN 2002 TENTANG PERLINDUNGAN ANAK

Soritua Jaeson Munthe, 161000181 (2020) TINJAUAN VIKTIMOLOGIS TINDAK PIDANA PENCABULAN TERHADAP ANAK PENYANDANG DISABILITAS DIHUBUNGKAN DENGAN PASAL 59 DAN 76E UNDANG-UNDANG NO.35 TAHUN 2014 TENTANG PERUBAHAN ATAS UNDANG-UNDANG NO.23 TAHUN 2002 TENTANG PERLINDUNGAN ANAK. Skripsi(S1) thesis, FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS PASUNDAN.

[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (887kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (837kB) | Preview
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (482kB)
[img] Text
BAB IV1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (499kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (200kB)
[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (203kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (392kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (317kB) | Preview

Abstract

iv ABSTRAK Tindak pidana pencabulan adalah salah satu bentuk kekerasan seksual yang sering terjadi terhadap anak penyandang disabilitas. Anak penyadang disabilitas cenderung menjadi korban tindak pidana pencabulan disebabkan kesulitan untuk membela diri, karena keterbatasan fisik maupun mental yang dialaminya. Keadaan anak penyandang disabilitas korban tindak pidana pencabulan semakin mengkawatirkan karena tidak mendapat perlindungan hukum, mereka dianggap tidak cakap hukum serta kesaksiannya sering ditolak aparat penegak hukum karena kesulitan saat proses pemeriksaan. Tindak pidana pencabulan terhadap anak penyandang disabilitas justru banyak dilakukan oleh orang terdekat korban yaitu orangtua, wali pengasuh atau tenaga pendidik, masyarakat, bahkan pemerintah itu sendiri. Perbuatan cabul terhadap anak penyandang disabilitas diatur dalam Undang-Undang No.35 Tahun 2014 tentang Perubahan Atas Undang-Undang No.23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, Apakah yang menyebabkan anak penyandang disabilitas cenderung menjadi korban tindak pidana pencabulan menurut perspektif viktimologis? Hambatan apa saja yang terjadi dalam penegakan hukum terhadap anak penyandang disabilitas sebagai korban tindak pidana pencabulan? Bagaimana Perlindungan hukum bagi anak penyandang disabilitas sebagai korban tindak pidana pencabulan ? Metode penelitian yang digunakan adalah spesifkasi penelitian bersifat deskriptif analistis dengan menggunakan metode pendekatan yuridis normatif dengan didukung yuridis empiris yang bersumber pada peraturan perundang-undangan dan didukung dengan penelitian lapangan serta wawancara dengan pihak-pihak terkait guna mendapatkan data yang diperlukan dalam menyelesaikan penulisan.Analisis data yang digunkan dalam penulisan ini adalah yuridis kualitatif. Hasil penelitian ditemukan bahwa penyebab anak penyandang disabilitas cenderung menjadi korban tindak pidana pencabulan menurut perspektif viktimologis adalah sebab kondisi korban yang memiliki keterbatasan fisik dan mental, adanya kesempatan, adanya hubungan korban dan pelaku saling mengenal, serta dianggap tidak memiliki aktivitas seksual. Hambatan yang terjadi dalam penegakan hukum terhadap anak penyandang disabiitas sebagi korban tindak pidana pencabulan karena keterbatasan anak penyandang disabilitas untuk mengungkap pencabulan yang dialaminya dan norma serta prosedur hukum seringkali berpedoman pada aturan hukum yang cenderung melemahkan posisi anak penyandang disabilitas.Perlindungan hukum terhadap anak penyandang disabilitas sebagai korban tindak pidana pencabulan, Dalam Pasal 59 Undang-Undang No.35 Tahun 2014 tentang Perubahan1Atas Undang-Undang No.23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak, memberikan perlindungan khusus kepada anak penyandang disabilitas, menentukan bahwa pemerintah, pemerintah daerah, dan lembaga negara lainnya berkewajiban dan bertanggungjawab untuk memberikan perlindungan. Kata Kunci: Viktimologis, Tindak Pidana Pencabulan, Anak Penyandang Disabilitas iv

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum 2018
Depositing User: Lilis Atikah
Date Deposited: 26 Oct 2020 08:12
Last Modified: 26 Oct 2020 08:12
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/49760

Actions (login required)

View Item View Item