MODIFIKASI DAN APLIKASI SELIMUT GENERATOR TERMO-ELEKTRIK UNTUK MEMANEN PANAS DARI BIOGAS

Tarmiji Herlansyah, 153030045 and Hery Sonawan, DS and EVI SOFIA, DS (2020) MODIFIKASI DAN APLIKASI SELIMUT GENERATOR TERMO-ELEKTRIK UNTUK MEMANEN PANAS DARI BIOGAS. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.

[img]
Preview
Text
Tarmiji Herlansyah_153030045_Teknik Mesin.pdf

Download (246kB) | Preview
Official URL: http:/www.teknik.unpas.ac.id

Abstract

Biogas merupakan salah satu alternatif yang bisa digunakan sebagai sumber energi listrik yang ramah terhadap kesehataan dan lingkungan. Salah satu alat yang dapat digunakan untuk mengonversi panas yang dihasilkan oleh biogas yaitu dengan menggunakan TEG (Thermo-electric Generator). Teknologi termoelektrik merupakan teknologi yang memanfaatkan konversi perbedaan temperatur pada sebuah logam (yang biasanya berbahan semi konduktor) menghasilkan sebuah beda tegangan (efek Seebeck), ataupun sebaliknya dari sumber tegangan menghasilkan beda temperatur (efek Peltier) [1]. Biogas yang digunakan merupakan biogas skala rumahan yang bahan bakarnya yaitu campuran air, kotoran domba serta sampah organik. Tipe TEG yang digunakan dalam penelitian ini adalah TEG tipe SP 1848. Penelitian ini dimulai dengan mengidentifikasi masalah, mencari studi literatur yang berhubungan dengan penelitian, pengumpulan data, perancangan awal, rancangan pengujian, proses pengujian, data pengujian serta analisis dan kesimpulan. Hasil pengujian menunjukkan bahwa tegangan tertinggi yang dapat dikonversikan oleh tiga buah TEG yang dirangkai secara seri yaitu sebesar sebesar 7 V. Kata kunci : Biogas, Thermo-electric Generator dan Selimut TEG

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Mesin 2018
Depositing User: Ms sri -
Date Deposited: 20 Jan 2020 04:17
Last Modified: 20 Jan 2020 04:17
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/47489

Actions (login required)

View Item View Item