PERANCANGAN DASHBOARD MONITORING PRESENSI GURU SEKOLAH DASAR DI LEMBAGA KORWIL PENDIDIKAN KECAMATAN CIATER

Noviyanti Pardede, Noviyanti Pardede and R.Djunaedy Sakam, ds and Shanti Herliani, DS (2020) PERANCANGAN DASHBOARD MONITORING PRESENSI GURU SEKOLAH DASAR DI LEMBAGA KORWIL PENDIDIKAN KECAMATAN CIATER. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.

[img]
Preview
Text
NoviyantiPardede-153040071-TeknikInformatika.pdf

Download (609kB) | Preview
Official URL: http:/www.teknik.unpas.ac.id

Abstract

Kehadiran guru dalam proses dan penentuan hasil pembelajaran di sekolah masih tetap memegang peranan penting. Peran tersebut belum dapat diganti dan diambil alih oleh apapun. Hal ini disebabkan masih banyak unsur-unsur manusiawi yang tidak dapat diganti oleh unsur lain, termasuk teknologi informasi yang canggih sekalipun. Guru merupakan faktor yang sangat dominan dan paling penting dalam pendidikan formal pada umumnya karena bagi siswa, guru sering dijadikan tokoh teladan bahkan menjadi tokoh identifikasi diri (Wijaya dan Rusyan, 1994). Salah satu aspek penting dalam menjamin kualitas pengajaran adalah tersedianya guru yang berkualitas di kelas. Dalam mendukung pemantauan hasil dari presensi guru, model dashboard digunakan untuk menampilkan hasil dari pemantauan presensi guru. Dashboard merupakan alat visualisasi data dan informasi yang menunjukan kondisi terkini mengenai pencapaian presensi organisasi dalam bentuk indikator-indikator utama/KPI (Key Prerformance Indicators). Key Performance Indicators (KPI) merupakan metode yang akan digunakan dalam penelitian dalam mengukur suatu kegiatan yang strategis untuk keberhasilan saat ini dan masa depan. Hasil dari penelitian tugas akhir ini adalah berupa rancangan dashboard monitoring presensi guru yang dapat mempermudah pengawasan dalam melakukan pemantauan terhadap presensi guru di sekolah dasar. Kata kunci : Dashboard, monitoring, key performance indicator, kehadiran guru

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Informatika 2018
Depositing User: Ms sri -
Date Deposited: 13 Jan 2020 02:59
Last Modified: 13 Jan 2020 03:08
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/47446

Actions (login required)

View Item View Item