PENGARUH PERBANDINGAN TEPUNG LABU KUNING (Cucurbita moschata) DENGAN TEPUNG IKAN TENGGIRI (Scomberomorus commersoni) TERHADAP KARAKTERISTIK BUBUR INSTAN

Elita Nur Afifah, 14.302.0184 and Hasnelly, DS and Tantan Widiantara, DS (2019) PENGARUH PERBANDINGAN TEPUNG LABU KUNING (Cucurbita moschata) DENGAN TEPUNG IKAN TENGGIRI (Scomberomorus commersoni) TERHADAP KARAKTERISTIK BUBUR INSTAN. Skripsi(S1) thesis, Universitas Pasundan.

[img]
Preview
Text
Elita Nur Afifah 143020184.pdf

Download (5MB) | Preview
Official URL: http://teknik.unpas.ac.id

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mempelajari pengaruh perbandingan tepung labu kuning dengan tepung ikan tenggiri serta interaksinya terhadap karakteristik bubur instan. Rancangan percobaan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang terdiri dari 1 faktor dengan 5 taraf sebanyak 5 kali ulangan, sehingga didapatkan 25 satuan percobaan. Rancangan perlakuan terdiri dari perbandingan tepung labu kuning dengan tepung ikan tenggiri f1 (1:1), f2 (2:1), f3 (3:1), f4 (1:2), f5 (1:3). Respon yang digunakan dalam penelitian meliputi respon fisik yaitu waktu rehidrasi, respon kimia yaitu kadar pati, kadar protein, kadar air, kadar lemak, kadar beta karoten dan penetuan (%) Angka Kecukupan Gizi (AKG), dan respon organoleptik yaitu warna, aroma, rasa Hasil penelitian utama menunjukkan bahwa perbandingan tepung labu kuning dengan tepung ikan tenggiri berpengaruh terhadap respon kimia yaitu kadar air, kadar pati, kadar protein, dan kadar lemak, respon organoleptik yaitu atribut warna, aroma, dan rasa, serta respon fisik waktu daya larut. Berdasarkan hasil respon kimia didapatkan perlakuan terpilih yaitu f3 (perbandingan tepung labu kuning dengan tepung ikan tenggiri 3:1) memiliki kadar air 9.10%, kadar protein 23.81%, kadar lemak 15.48%, kadar karbohidrat (pati) 47.62%, kadar beta karoten 73.2846%, dan angka kecukupan gizi 15.59%. Kata kunci: bubur instan, tepung labu kuning, tepung ikan tenggiri, betakaroten

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Uncontrolled Keywords: bubur instan, tepung labu kuning, tepung ikan tenggiri, betakaroten
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Pangan 2018
Depositing User: Irwan Kustiawan Kosasih
Date Deposited: 21 Oct 2019 07:54
Last Modified: 21 Oct 2019 07:54
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/46236

Actions (login required)

View Item View Item