WULAN AYU SARAYA SHABRINA, 133010283 and ASEP SAEFUL BACHRI RAMLI, DS and ERWIN MAULANA PRIBADI, DS (2019) PENGARUH MOTIVASI TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA GURU DI TEMASEK INDEPENDENT SCHOOL. Skripsi(S1) thesis, Universitas Pasundan.
|
Text
WULAN AYU SARAYA SHABRINA-133010283-TEKNIK INDUSTRI.pdf Download (606kB) | Preview |
Abstract
Sumber daya manusia merupakan peran utama dalam organisasi maupun perusahaan, semakin tinggi kemampuan sumber daya manusia yang dimiliki maka semakin tinggi pula kinerja organisasi atau perusahaan. Penelitian kali ini bertujuan untuk mengetahui dan menguji pengaruh variabel motivasi terhadap produktivitas dengan judul penelitian yaitu “Pengaruh Motivasi Terhadap Produktivitas Kerja Guru di Temasek Independent School”. Dalam penelitian kali ini variabel motivasi dibagi kedalam 2 kategori yaitu variabel motivasi eksternal (X1), variabel motivasi internal (X2) serta terdapat variabel produktivitas (Y). Pengolahan data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan software SPSS (Statistical Package for the Sosial Sciences). Berdasarkan hasil dari penelitian dan pengolahan data yang telah dilakukan diketahui bahwa pada pengujian validitas dan reliabilitas didapatkan hasil keseluruhan nilai r hitung positif, serta r hitung > r tabel yang menunjukan seluruh pertanyaan yang diajukan pada kuisioner dapat dikatakan VALID. Sedangkan dalam mengukur reabilitas penelitian ini menggunakan koefisien alpha (Cronbach’S Alpha), didapatkan hasil nilai cronbach Alpha pada variabel Motivasi Eksternal (X1) adalah 0.826, nilai cronbach Alpha pada variabel Motivasi Internal (X2) adalah 0.743, dan nilai cronbach Alpha pada variabel Produktivitas (Y) adalah 0.872 sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel X1, X2, dan Y adalah RELIABEL karena nilai Cronbach’s Alpha > 0,60. Berdasarkan hasil pengumpulan data, pengolahan data serta analisis dan pembahasan yang dilakukan dapat diambil kesimpulan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan secara simultan variabel Motivasi Eksternal (X1) dan variabel Motivasi Internal (X2) terhadap variabel Produktivitas (Y), secara parsial diketahui bahwa variabel Motivasi Eksternal (X1) berpengaruh secara signifikan terhadap Produktivitas (Y), secara parsial diketahui bahwa variabel Motivasi Internal (X2) tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Produktivitas (Y) serta diketahui bahwa variabel yang berpengaruh paling signifikan terhadap produktivitas guru di Temasek Independent School adalah variabel Motivasi Eksternal (X1). Kata kunci : Pengaruh motivasi terhadap produktivitas kerja guru dengan pengolahan data menggunakan software SPSS (Statistical Package for the Sosial Sciences).
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengaruh motivasi terhadap produktivitas kerja guru dengan pengolahan data menggunakan software SPSS (Statistical Package for the Sosial Sciences). |
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Industri 2018 |
Depositing User: | Irwan Kustiawan Kosasih |
Date Deposited: | 11 Oct 2019 02:40 |
Last Modified: | 11 Oct 2019 02:40 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/45638 |
Actions (login required)
View Item |