PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP EFEKTIVITASKERJA PEGAWAIKECAMATAN BANDUNG WETAN KOTA BANDUNG

MURTAZIKOH, 152010008 (2019) PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP EFEKTIVITASKERJA PEGAWAIKECAMATAN BANDUNG WETAN KOTA BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.

[img] Text
cover.docx

Download (19kB)
[img] Text
revABSTRAK.docx

Download (18kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (41kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (15kB)
[img] Text
BAB I.docx

Download (35kB)
[img] Text
LEMBAR PERSETUJUAN SKRIPSI.docx

Download (14kB)

Abstract

Berdasarkan hasil penjajagan dan pengamatan yang peneliti lakukan pada Kecamatan Bandung Wetan Kota Bandung, peneliti menemukan permasalahan masih rendahnya efektivitas kerja pegawai Kecamatan Bandung Wetan. Hal ini terlihat dari indikator :Masih kurangnya kualitas kerja pegawai ,Masih adanya keterlambatan dalam menyelesaikan pekerjaan dari waktu yang telah ditentukan. Berdasarkan permasalahan tersebut peneliti menduga disebabkan oleh pelaksanaan budaya organisasi yang kurang maksimal hal tersebut dapat dilihat dari indikator :Kurangnya perhatian pegawai kepada hal yang rinci dan cermat, Kurangnya keagresifan pegawai dalam meyelesaikan tugasnya. Metode penelitian yang digunakan adalah dengan metode deskriptif analisis,sedangkan teknik penelitian yang digunakan adalah penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan yang meliputi observasi non pertisipan, wawancara dan penyebaran angket dengan menggunakan teknik sensus disebarkan kepada 21 responden. Teknik analisis data yang digunakan oleh peneliti untuk pengolahan data adalah menggunakan rumus Rank Spearman untuk mengukur validitas data dengan bantuan perangkat lunak SPSS. Hasil analisis yaitu berdasarkan kriteria interpretasi koefisien determinasi menunjukan, bahwa Budaya Organisasi memiliki pengaruh yang erat terhadap efektivitas kerja Pegawai yaitu sebesar 72.7%. Artinya, Budaya Organisasi berpengaruh terhadap Efektivitas Kerja Pegawai. Kesimpulan yang dapat diambil yaitu Budaya organisai memiliki pengaruh yang kuat terhadap peningkatan efektivitas kerja pegawai Kecamatan Bandung Wetan Kota Bandung. Pengaruh tersebut bersifat positif. Saran dari peneliti yaitu Pemimpi sebaiknya lebih memperhatikan pegawainya dengan senantiasa melakukan pengawasan dan evaluasi hasil kerja pegawai secara rutin. memberikan motivasi, pengarahan agar pegawai bekerja lebih semangat, lebih teliti, dan cepat tanggap.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Negara 2015
Depositing User: Mr Iwan Ridwan Iwan
Date Deposited: 04 Oct 2019 08:03
Last Modified: 04 Oct 2019 08:03
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/45328

Actions (login required)

View Item View Item