NURRAHMAD EKO APRIYANTO, 073040057 and Mellia Liyanthy, Ds (2016) STUDI ALGORITMA CETERA UNTUK MENGHASILKAN SOUND 3D. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.
Text
4.BAB1_073040057.pdf Download (145kB) | Preview |
Abstract
Secara umum audio merupakan salah satu elemen penting yang ikut berperan dalam membangun sebuah sistem komunikasi dalam bentuk suara, yaitu suatu sinyal elektrik yang akan membawa unsur bunyi didalamnya. Agar dapat tertangkap telinga manusia, getaran tersebut harus cukup kuat yaitu minimal 20 kali/detik. Jika kurang dari jumlah itu, tidak akan terdengar oleh indera pendengar manusia sebagai suatu bunyi. Banyaknya getaran suatu benda diukur dengan satuan cycles per second atau CPS. Pengukuran ini juga dikenal dengan Hertz (Hz). Sound 3D, audio 3D atau efek audio 3D (tiga dimensi) adalah sekelompok efek suara yang memanipulasi suara yang dihasilkan oleh speaker stereo, speaker surround-sound, speakerarray, atau headphone. Hal ini sering melibatkan penempatan virtual sumber suara di mana saja dalam ruang tiga-dimensi, termasuk di belakang, atas atau di bawah pendengar. Dalam pembentukan suara atau sound 3d metodenya sama dengan konsep stereophonic sound yang mereproduksi suara dari posisi perspektifnya. Dalam kehidupan sehari-hari Perspective positional conceptual adalah seperti kegiatan mendengarkan sehari-hari yang sumber suara datang dari berbagai arah dalam keadaan bising sekalipun. Tingkat konsentrasi pendengaran tiap manusia sangatlah berbeda-beda, maka akan menimbulkan perpektif yang berbeda. Dengan adanya penciptaan atau metode pembentukan suara yang tiga dimensi ini, sangat dibutuhkan dalam berbagai dunia industri maupun individu, seperti yang telah disebutkan Starkey Labs, Inc dan industri lainnya menggunakan metode ini menjadikannya hardware untuk alat bantu dengar, terdapat banyak lagi fungsi dan kegunaan dari suara tiga dimensi ini. Kata kunci : algotima cetera, sistem perekaman binaural , sistem perekaman holophonics, suara tiga dimensi, sound 3d
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Informatika 2016 |
Depositing User: | Irwan Kustiawan |
Date Deposited: | 17 Mar 2016 08:35 |
Last Modified: | 17 Mar 2016 08:35 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/450 |
Actions (login required)
View Item |