ARTIKEL PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PELAYANAN KESEHATAN DALAM MENINGKATKAN MUTU PELAYANAN KLINIK GRIYA SEHAT

GABRIELLA RAISSA SAPUTRA, NPM : 168020075 (2019) ARTIKEL PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PELAYANAN KESEHATAN DALAM MENINGKATKAN MUTU PELAYANAN KLINIK GRIYA SEHAT. Thesis(S2) thesis, Perpustakaan Pascasarjana.

[img] Text
Artikel Gabriela Raissa Saputra.doc

Download (322kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis perancangan sistem informasi pelayanan kesehatan dalam meningkatkan mutu pelayanan di Klinik Griya Sehat. Hasil penelitian ini dapat memberikan kemudahan dan kenyamanan kepada pasien dalam melakukan proses pengobatan karena mendapatkan pelayanan cepat, tepat dan memuaskan. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif. Pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dengan menggunakan wawancara disertai dengan teknik observasi dan kepustakaan. Teknik analisis data menggunakan model proses Waterfall. Hasil penelitian menunjukan bahwa kendala – kendala yang dihadapi dalam menjalankan sistem informasi yang masih berjalan yaitu belum ada staf yang mengoptimalkan sistem informasi, belum ada pencatatan informasi stok obat dan keseluruhan pengelolaan data /informasi pasien, pembayaran, laporan bulanan masih bersifat manual serta Dokter mengalami kesulitan ketika dalam proses pelayanan, dikarenakan stok bahan yang dibutuhkan untuk tindakan medis tidak ada sehingga dokter harus menunda tindakan kepada pasien. Untuk mengatasi kendala – kendala yang dihadapi Klinik Griya Sehat maka dibuat rancangan sistem informasi berbasis web yang meliputi modul pendaftaran, modul pelayanan, modul gudang obat, modul pembayaran dan modul laporan. Kata Kunci : Sistem Informasi, Mutu Pelayanan, Klinik.

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Manajemen 2018
Depositing User: Mrs Lusiawati -
Date Deposited: 10 Sep 2019 07:36
Last Modified: 10 Sep 2019 07:39
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/43224

Actions (login required)

View Item View Item