Regina Prathama W, NPM. 178060008 and R. Poppy Yaniawati and R. Panca Pertiwi H (2019) MODEL PEMBELAJARAN THINK TALK WRITE DALAM UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS DAN SELF CONFIDENCE DITINJAU DARI GAYA BELAJAR PESERTA DIDIK SMK. Thesis(S2) thesis, UNSPECIFIED.
Text
Regina Prathama_MPM - Copy.docx Download (23kB) |
Abstract
Rendahnya kemampuan komunikasi matematis dan self confidencepeserta didik SMK PGRI Bandung merupakan permasalahan yang menuntut pendidik untuk dapat memilih alternatif pembelajaran matematika dengan pendekatan pembelajaran yang lain. Penelitian ini merupakan Mixed Method tipe Embedded Desain. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes kemampuan komunikasi matematis, angket self confidence, angket gaya belajar, lembar observasi dan wawancara. Berdasarkan analisis data diperoleh kesimpulan bahwa (1) Terdapat peningkatan kemampuan komunikasi matematis yang memperoleh pembelajaran matematika melalui pendekatan Think Talk Write dan metode ekspositori (2) Self confidence peserta didik yang memperoleh pembelajaran matematika melalui pendekatan Think Talk Write lebih baik daripada peserta didik yang pembelajarannya menggunakan pendekatan ekspositori. (3) Gaya belajar peserta didik terhadap pembelajaran matematika dengan menggunakan model pembelajaran Think Talk Write mayoritas cenderung memiliki gaya belajar visual (4) Kemampuan komunikasi matematis peserta didik dengan menggunakan model pembelajaran Think Talk Writelebih baik dibandingkan dengan menggunakan model pembelajaran ekspositori ditinjau dari gaya belajar dan (5)Self confidence peserta didik dengan menggunakan model pembelajaran Think-Talk-Write lebih baik dibandingan dengan menggunakan metode ekspositori ditinjau dari gaya belajar. Kata Kunci: think talk write, self confidence, kemampuan komunikasi matematis,gaya belajar.
Item Type: | Thesis (Thesis(S2)) |
---|---|
Subjects: | RESEARCH REPORT |
Divisions: | Pascasarjana > S2-Pendidikan Matematika 2018 |
Depositing User: | asep suryana |
Date Deposited: | 20 Apr 2019 04:58 |
Last Modified: | 20 Apr 2019 04:58 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/42114 |
Actions (login required)
View Item |