ANGGA TRIPERMANA, NPM : 168010045 (2019) HUBUNGANPENGAWASANTERHADAP EFEKTIVITAS KERJA APARATUR SIPIL NEGARA PADA DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT, DESA, KESATUAN BANGSA DAN POLITIK KOTA BANJAR. Thesis(S2) thesis, Perpustakaan Pascasarjana.
Text
Artikel Angga.rtf Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh efektivitas organisasi di Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Banjar yang selama ini dirasakan kurang optimal, karena dalam setiap bulan, para pegawai mesti mencapai target hasil penyelesaian pekerjaan 100%, tapi pada kenyataannya, target yang dipenuhi hanya berkisar antara 75% hingga 80% saja. Hal tersebut menunjukkan masih lemahnya efektivitas organisasi. Kurang optimalnya efektivitas organisasi di Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Banjar, berdasarkan pengamatan peneliti, diakibatkan oleh kurang terjalinnya komunikasi yang dilakukan oleh atasan terhadap bawahan dan komunikasi antar pegawai di Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Banjar. Maka, penyampaian pesan dalam proses pelaksanaan pekerjaan tidak tersalurkan dengan baik sehingga berefek negatif terhadap pencapaian target pelaksanaan pekerjaan, baik dalam aspek kualitas maupun kuantitas. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah: 1 Bagaimanakah pengawasan aparatur sipil negara pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Banjar? 2.Bagaimanakahefektivitas kerja aparatur sipil negara pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Banjar? 3.Berapa besar pengaruh pengawasan terhadap efektivitas kerja aparatur sipil negara pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Banjar? Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analitik kuantitatif.
Item Type: | Thesis (Thesis(S2)) |
---|---|
Subjects: | RESEARCH REPORT |
Divisions: | Pascasarjana > S2-Administrasi dan Kebijakan Publik 2018 |
Depositing User: | Mrs Lusiawati - |
Date Deposited: | 30 Mar 2019 02:16 |
Last Modified: | 30 Mar 2019 02:16 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/41927 |
Actions (login required)
View Item |