RULI PARYADI, 143010189 and Dadang Hendriana, DS and Asep Saefulbachri Ramli, ds (2019) PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN STRUKTUR ORGANISISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI PT. PINDAD (PERSERO) DIVISI TEMPA COR DAN ALAT PERKERETAAPIAN. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.
|
Text
Ruli Paryadi (143010189).pdf Download (402kB) | Preview |
Abstract
Perusahaan sering mengalami pergantian pemimpin Divisi yang melalui keputusan Direktur Utama, pergantian pemimpin bisa dalam bentuk rotasi pemimpin atau karyawan naik jabatan. Setiap pemimpin mempunyai gaya masingmasing mulai dari datang ke tempat ruang karyawan, target produk tercapai, pemimpin yang santai dalam bekerja, melakukan koordinasi dengan karyawan, percaya penuh dengan karyawan, target produk tidak tercapai dan kurang koordinasi dengan karyawan. Struktur organisasi mengalami perubahan dari desentralisasi ke sentralisasi, desentralisasi keputusan berada di divisi perusahan sedangkan sentralisasi keputusan berada di kantor pusat perusahaan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh antara gaya kepemimpinan dan struktur organisasi terhadap kinerja karyawan di PT. PINDAD Divisi Tempa Cor dan Alat PerkeretaApian. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ialah penelitian asosiatif atau hubungan dengan metode kuatitatif. Menggunakan analisis regresi linier berganda. Gaya kepemimpinan memiliki beberapa jenis yang didalamnya yaitu gaya kepemimpinan otoriter, gaya kepemimpinan demokrasi dan gaya kepemimpinan laissez faire. Hasil dari pengolahan data pengaruh gaya kepemimpinan dan struktur organisasi terhadap kinerja karyawan sebagai berikut nilai regresi liner berganda dari kinerja karyawan 6,193 dan nilai signifikasi 0,145, gaya kepemimpinan otoriter 0,286 dan nilai signifikasi 0,49, gaya kepemimpinan demokrasi 0,411 dan nilai signifikasi 0,003, gaya kepemimpinan laissez faire (-0,530) dan nilai signifikasi 0,009, struktur organisasi 0,420. dan nilai signifikasi 00,1. Nilai signifikasi standar α = 0,05. Gaya kepemimpinan yang memiliki pengaruh lenih baik yaitu gaya kepemimpinan demokrasi dan struktur organisasi mempunyai pengaruh terhadap kinerja karyawan. Hubungan antara gaya kepemimpinan dan struktur organisasi kuat dengan nilai 0,797. Sedangkan pengaruh gaya kepimipinan dan struktur oraganisasi terhadap kinerja 0,00 dari nilai signifikasi α = 0,05 artinya memiliki pengaruh. Kata Kunci : Gaya Kepemimpinan, Struktur Organisasi, Kinerja Karyawan
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Industri 2018 |
Depositing User: | Irwan Kustiawan Kosasih |
Date Deposited: | 06 Mar 2019 06:18 |
Last Modified: | 06 Mar 2019 06:18 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/41147 |
Actions (login required)
View Item |