KEPASTIAN HUKUM KEWENANGAN PEMERINTAHAN DESA DALAM PENGELOLAAN ASET DESA UNTUK KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DESA DITINJAU DARI UNDANG-UNDANG NOMOR 6 TAHUN 2014 TENTANG DESA.

Hendra Septianus, NPM. 158040058 (2018) KEPASTIAN HUKUM KEWENANGAN PEMERINTAHAN DESA DALAM PENGELOLAAN ASET DESA UNTUK KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DESA DITINJAU DARI UNDANG-UNDANG NOMOR 6 TAHUN 2014 TENTANG DESA. Thesis(S2) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.

[img] Text
Hendra Septianus_MIH - Copy.docx

Download (27kB)

Abstract

Desa adalah desa dan desa adat atau yang disebut dengan nama lain, selanjutnya disebut Desa, adalah kesatuan masyarakat hukum yang memiliki batas wilayah yang berwenang untuk mengatur dan mengurus urusan pemerintahan, kepentingan masyarakat setempat berdasarkan prakarsa masyarakat, hak asal usul, dan/atau hak tradisional yang diakui dan dihormati dalam sistem pemerintahan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Pemerintah Desa sebagai pemerintahan yang otonom dalam mengatur urusan pemerintahannya dan berwenang dalam pengelolaan aset desa. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan secara yuridis normatif yakni suatu metode pendekatan yang melihat permasalahan yang diteliti dengan menitikberatkan pada data sekunder, dan menginventarisasi serta mengkaji asas-asas dan norma hukum yang terdapat dalam berbagai peraturan perundang-undangan, dan pendapat-pendapat ahli mengenai kewenangan Pemerintahan Desa berdasarkan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa. Tujuan dari penelitian ini adalah mengkaji kepastian hukum kewenangan Desa dalam Pengelolaan Aset Desa oleh pemerintah Desa ditinjau dari Undang-undang Republik Indonesia nomor 6 tahun 2014 tentang Desa. Hambatan apa saja yang terjadi dalam penerapan Undang-undang nomor 6 tahun 2014 tentang Desa oleh Pemerintah Desa dalam Pengelolaan Aset Desa. Kata kunci : Kepastian hukum; Kewenangan Pemerintah Desa; Aset Desa.

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Ilmu Hukum 2018
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 01 Dec 2018 04:12
Last Modified: 01 Dec 2018 04:12
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/40249

Actions (login required)

View Item View Item