TINTIN KARTINI, NPM :119213023 (2016) PENGARUH IMPLEMENTASI KEBIJAKAN TERHADAP KINERJA PEGAWAI DALAM MEWUJUDKAN KUALITAS PELAYANAN PADA PENYELENGGARAAN IBADAH HAJI DAN UMRAH DI KEMENTRIAN AGAMA KOTA BANDUNG THE INFLUENCE OF IMPLEMENTATION POLICY CONCERNING OF EMPLOYEE PERFORMANCE ABILITY OF OFFICIAL IN CREATING THE SERVICE QUALITY IN PILGRIMAGE AND UMROH PROGRAM IN THE RELIGION MINISTRY OF BANDUNG. Thesis(S2) thesis, UNPAS.
Text
Artikel Disertasi.docx Download (78kB) |
Abstract
Masalah pokok dalam penelitian ini adalah implementasi kebijakan terhadap kinerja pegawai dalam mewujudkan kualitas pelayanan pada penyelenggaraan ibadah haji dan umroh di Kementrian Agama Kota Bandung yang belum memuaskan jamaah. Metode penelitian yang digunakan adalah Explanatory survey, yaitu suatu metode untuk menguji jawaban nasional sehingga dapat menyelaraskan fenomena yang menjadi masalah masalah. Selain itu metode survey digunakan meluas dan mendalam terhadap objek yang diteliti dengan pendekatan menyeluruh didasarkan pada sistemnya, dengan tujuan dapat ditemukan, dibutuhkan dan dikembangkan suatu pengetahuan, sehingga pada gilirannya dapat digunakan untuk memahami, memecahkan dan mengantisipasi masalah dalam bidang administrasi. Secara simultan implementasi kebijakan memberi pengaruh terhadap kinerja pegawai. program tersebut menyangkut pelayanan kepada masyarakat dibidang layanan ibadah haji dan umroh pada Kementrian Agama Kota Bandung implementasi kebijakan terhadap kinerja pegawai dalam mewujudkan kualitas pelayanan yang mengatur berbagai aktivitas secara umum telah sesuai dengan tujuan organisasi di Kementrian Agama Kota Bandung. Secara parsial implementasi kebijakan memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kinerja pegawai pada Kementrian Agama Kota Bandung. Karakter-Karakter implementasi kebijakan yang memberikan pengaruh paling besar sampai yang terkecil terhadap kinerja pegawai adalah komunikasi, sumber daya, disposisi, struktur birokrasi. Karakteristik struktur birokrasi pengaruhnya besar artinya karakteristik ini sangat dominan dalam mempengaruhi kinerja pegawai, sedangkan karakteristik sumber daya paling kecil pengaruhnya, hal ini berarti bahwa karakteristik ini tidak dominan dalam mempengaruhi kinerja pegawai. Secara parsial kinerja pegawai memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kualitas pelayanan ibadah haji dan umroh di Kementrian Agama Kota Bandung. Adapun prinsip-prinsip kinerja pegawai yang memberikan pengaruh paling besar sampai yang terkecil terhadap kinerja secara berurutan adalah pelayanan pengiriman, penyelenggaraan, target/sasaran, strategi/siasat, program/rencana, tujuan, sumber daya, standar. Prinsip pelayanan pengiriman paling besar pegaruhnya artinya prinsip ini sangat dominan dalam mempengaruhi kualitas pelayanan, sedangkan prinsip standar paling kecil pengaruhnya jadi berarti prinsip standar ini tidak dominan mempengaruhi kualitas pelayanan.
Item Type: | Thesis (Thesis(S2)) |
---|---|
Subjects: | RESEARCH REPORT |
Divisions: | Pascasarjana > S3-Ilmu Sosial 2016 |
Depositing User: | asep suryana |
Date Deposited: | 14 Jun 2016 03:40 |
Last Modified: | 14 Jun 2016 03:40 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/4015 |
Actions (login required)
View Item |