KAJIAN KEBUTUHAN AIR MINUM KAWASAN PERKOTAAN

Mia Awalia Yunita, 133060053 (2018) KAJIAN KEBUTUHAN AIR MINUM KAWASAN PERKOTAAN. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.

[img]
Preview
Text
MIA AWALIA YUNITA - 133060053.pdf

Download (761kB) | Preview
Official URL: http://teknik.unpas.ac.id

Abstract

Akses air minum masyarakat di Kawasan Perkotaan Kecamatan Ciwidey belum sepenuhnya terlayani oleh PDAM. Menurut Badan Pendukung Pengembangan Sistem Penyediaan Air Minum (BPPSPAM) tahun 2017 bahwa PDAM Tirta Rahardja pada tahun 2016 baru memenuhi cakupan pelayanan yaitu 21,9% terhadap daerah pelayanan. Kecamatan Ciwidey menurut RTRW Kabupaten Bandung merupakan kawasan perkotaan, maka perkembangan wilayahnya pun akan terus mengalami pertumbuhan dibandingkan dengan kecamatan yang lain sehingga jumlah permintaan terhadap air minum juga akan semakin meningkat. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif kuantitatif, dengan cara mengidentifikasi jumlah kebutuhan air minum dari tahun 2017 sampai tahun 2037, mengidentifikasi sumber air potensial yang dapat digunakan dan dimanfaatkan, dan menghitung proyeksi kebutuhan air minum sehingga terumuskannya arahan sistem penyediaan air minum untuk Kawasan Perkotaan Kecamatan Ciwidey. Sehingga berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa perlu adanya kegiatan perlindungan untuk melindungi air baku dan meningkatkan air minum bersih yang ideal. Mengembalikan fungsi hutan lindung untuk mempertahankan debit air tanah, dan perlu adanya upaya penyediaan air bersih melalui perpipaan PDAM.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Planologi 2018
Depositing User: Ms sri -
Date Deposited: 30 Oct 2018 02:45
Last Modified: 30 Oct 2018 03:17
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/40087

Actions (login required)

View Item View Item