PENGARUH PERBANDINGAN DAUN KENIKIR (Cosmos caudatus Kunth.) DENGAN AIR DAN KONSENTRASI SUKROSA TERHADAP KARAKTERISTIK SIRUP DAUN KENIKIR

Hanna Dinia, 153020251 and Hervelly, DS (2018) PENGARUH PERBANDINGAN DAUN KENIKIR (Cosmos caudatus Kunth.) DENGAN AIR DAN KONSENTRASI SUKROSA TERHADAP KARAKTERISTIK SIRUP DAUN KENIKIR. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.

[img]
Preview
Text
TUGAS AKHIR-HANNA DINIA-153020251.pdf

Download (237kB) | Preview
Official URL: http:/www.teknik.unpas.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perbandingan daun kenikir dengan air dan konsentrasi sukrosa terhadap karakteriktik sirup daun kenikir serta interaksinya. Manfaat dari penelitian ini adalah meningkatkan nilai ekonomis dan diversifikasi produk pangan yang fungsional. Rancangan percobaan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) pola faktorial 3x3 dengan tiga kali ulangan. Faktor yang diteliti pada penelitian ini, yaitu (faktor A) perbandingan daun kenikir dengan air dan (faktor B) konsentrasi sukrosa dan masing-masing faktor terdiri dari 3 taraf, yaitu a1 (1 : 2), a2 (1 : 3), a3 (1 : 4), b1 (50%) b2 (55%), dan b3 (60%). Respon organoleptik yang dianalisis yaitu warna, aroma, rasa, dan kekentalan. Respon kimia yang dianalisis yaitu kadar gula total, derajat keasaman (pH), total padatan terlarut, dan viskositas, aktivitas antioksidan, kadar kalsium, dan kadar tanin untuk bahan baku dan sampel tepilih. Perbandingan daun kenikir dengan air berpengaruh terhadap karakteristik sirup daun kenikir pada respon aroma, rasa, dan kekentalan. Konsentrasi Sukrosa berpengaruh terhadap karakteristik sirup daun kenikir pada respon aroma, kekentalan, kadar gula total, pH, total padatan terlarut (TPT), dan viskositas. Interaksi antara perbandingan daun kenikir dengan air dan konsentrasi sukrosa berpengaruh terhadap karakteristik sirup daun kenikir pada respon kekentalan, total padatan terlarut (TPT), dan viskositas. Kata Kunci : sirup daun kenikir, perbandingan daun kenikir dengan air, konsentrasi sukrosa

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Pangan 2018
Depositing User: Ms sri -
Date Deposited: 30 Oct 2018 02:33
Last Modified: 30 Oct 2018 02:33
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/40084

Actions (login required)

View Item View Item