SUPRIYONO AJI, 142020065 (2018) TINDAKAN KEKERASANYANG DIALAMI ANAK JALANANDI KECAMATAN CIBEUNYING KIDUL KOTA BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.
Text
Lembar Judul SKRIPSI (cover).docx Download (35kB) |
||
|
Image
1540566086055_2.jpg Download (152kB) | Preview |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.docx Download (19kB) |
||
Text
BAB I.docx Download (45kB) |
||
Text
BAB II.docx Download (47kB) |
||
Text
ABSTRAK.docx Download (20kB) |
Abstract
Fenomena keberadaan anak jalanan semakin dirasakan peningkatannya sejak terjadinya krisis moneter yang berlanjut dengan krisis ekonomi, kemudian meluas menjadi krisis multidimensi yang berkepanjangan yang melanda negri kita, sehingga mau tidak mau semakin banyak anak-anak usia sekolah terkena dampaknya. Banyak diantara mereka tidak bersekolah lagi karena berbagai penyebab. Sehingga banyak diantara mereka turun kejalan untuk bekerja diberbagai sektor informal. Bahkan dari sebagian mereka harus mengalami eksploitas, penganiayaan dan pemerasan. Berdasarkan pertimbangan tersebut maka peneliti tertarik untuk mempelajari dan mendapatkan gambaran lebih jauh mengenai persepsi tindakan kekerasan yang dialami oleh anak jalanan, dan peneliti mengambil lokasi penelitian di jalanan kota Bandung setiap perempatan lampu merah kecamatan Cibeunying Kidul. Tujuan penelitian ini adalah untuk mempelajari dan mendapatkan gambaran yaitu mengenai persepsi anak jalanan tentang tindakan kekerasan yang dialaminya. Metode penelitian adalah metode deskriptif dengan teknik metodologi kuantitatif, yang dijadikan populasi dalam penelitian ini adalah sebanyak 30 orang atau peneliti dalam hal ini mengambil 50% dari 60 orang. Adapun teknik pengumpulan datanya adalah : Studi dokumentasi, studi lapangan meliputi observasi nonpartisipan, angket dan wawancara berstruktur. Teknik penarikan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik Random sampling. Yaitu teknik pengambilan sampel secara acak dengan cara menentukan undian. Teknik pengukuran dalam penelitian ini adalah model skala likert, skala ini terdiri dari sejumlah item-item pertanyaan yang mempunyai 5 kategori jawaban. Teknik yang digunakan untuk menganalisis data dalam penelitian ini adalah teknik analisis data kuantitatif, yaitu data yang terkumpul dianalisis secara kuantitatif melalui data yang terinci dalam bentuk angka-angka yang dituangkan dalam tabel. Data kuantitatif dalam penelitian ini adalah uji statistik dengan menggunakan rumus mean, median, modus dan standar definisi dengan menggunakan skala ordinal. Adapun hal yang dapat disimpulkan dalam penelitian ini adalah : peneliti dapat gambaran tentang persepsi anak jalanan tentang tindakan kekerasan yang dialaminya dan juga peneliti dapat menyimpulkan bahwa anak jalanan tersebut sering mendapatkan tindak kekerasan baik yang dilakukan oleh orang tua, teman sesama anak jalanan, maupun petugas. Kata kunci : Persepsi anak jalanan tentang kekerasan yang dialaminya di Kecamatan Cibeunying Kidul Kota Bandung
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Kesejahteraan Sosial 2018 |
Depositing User: | Mr Iwan Ridwan Iwan |
Date Deposited: | 29 Oct 2018 02:50 |
Last Modified: | 29 Oct 2018 02:50 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/40006 |
Actions (login required)
View Item |