PENERAPAN STRATEGI MHM (MATHEMATICAL HABITS OF MIND) BERBANTUAN GEOGEBRA UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SERTA KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA SMA

Rendi Nugraha, NPM : 168060011 (2018) PENERAPAN STRATEGI MHM (MATHEMATICAL HABITS OF MIND) BERBANTUAN GEOGEBRA UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SERTA KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA SMA. Thesis(S2) thesis, Perpustakaan Pascasarjana.

[img] Text
Artikel Rendi Nugraha.docx

Download (118kB)

Abstract

Tujuan utama penelitian ini adalah untuk menganalisis peningkatan kemampuan berpikir kritis, pemecahan maalah matematisserta kemandirian belajar siswa berbantuan GeoGebra melalui penerapanstrategiMHM (Mathematical Habits of Mind).Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMAN 1 Ciranjang-Cianjur tahun ajaran 2017-2018. Secara purposif (purposive sampling) sampel dua kelas X. Metode penelitian yang digunakan adalah metode campuran (mixed methods) tipe embedded design (penyisipan). Instrurmen tes yang digunakan adalah pre-test dan post-test sedangkan untuk instrumen non tes adalah lembar observasi, wawancara dan angket kemandirian belajar siswa.Data dianalisis menggunakan uji N-Gain, uji Mann-Whitney, uji Independent Sample t’-test dan uji korelasi. Hasil penelitian yang diperoleh adalah: (1) peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang mendapatkan pembelajaran MHMlebih baik daripada siswa yang mendapatkan pembelajaran konvensional; (2) peningkatan kemampuan berpikir kritis matematis siswa yang mendapatkan pembelajaran MHMlebih baik daripada siswa yang mendapatkan pembelajaran konvensional; (3) kemandirian belajar siswa yang mendapatkan pembelajaran MHM lebih baik daripada siswa yang mendapatkan pembelajaran konvensional; dan (4) terdapat hubungan antara kemampuan pemecahan masalah dengan berpikir kritis matematis siswa, serta tidak terdapat hubungan antara kemampuan pemecahan masalah dengan kemandirian belajar siswa dan tidak terdapat hubungan antara kemampuan berpikir kritis dengan kemandirian belajar siswa. Kata kunci: Berpikir kritis ,pemecahan masalah matematis, kemandirian belajar siswa dan MHM (Mathematical Habits of Mind).

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Pendidikan Matematika 2018
Depositing User: Mrs Lusiawati -
Date Deposited: 12 Oct 2018 08:39
Last Modified: 12 Oct 2018 08:39
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/38715

Actions (login required)

View Item View Item