APLIKASI PENGASAPAN DAN KONSENTRASI LARUTAN KAPUR TERHADAP BUMBUNG DAN IMPLIKASI PADA GULA AREN

Hilya Dina Rosyida, 133020244 and Hasnelly,, DS (2018) APLIKASI PENGASAPAN DAN KONSENTRASI LARUTAN KAPUR TERHADAP BUMBUNG DAN IMPLIKASI PADA GULA AREN. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.

[img]
Preview
Text
PERSYARATAN WISUDA HILYA DINA ROSYIDA 133020244.pdf

Download (258kB) | Preview
Official URL: http:/www.teknik.unpas.ac.id

Abstract

Penelitian dilakukan untuk mengetahui korelasi lama pengasapan dan konsentrasi larutan kapur yang diterapkan pada bumbung terhadap karakteristik nira aren yang diaplikasikan pada pembuatan gula aren dan gula semut. Penelitian yang dilakukan terdiri atas dua tahap, pada tahap pertama yaitu penentuan lama pengasapan dan konsentrasi larutan kapur yang dapat mempertahankan karakteristik nira aren. Variasi lama pengasapan yang digunakan yaitu 5 menit, 10 menit, 15 menit dan 20 menit. Variasi larutan kapur yang digunakan yaitu 10%, 15%, 20% dan 25%. Tahap kedua yaitu penerapan hasil penelitian tahap satu dengan membuat gula aren dan gula semut sesuai dengan nira aren yang telah mendapat perlakuan terpilih. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lama pengasapan dan konsentrasi larutan kapur memiliki korelasi kuat secara langsung terhadap respon kandungan total padatan terlarut dan memiliki korelasi sangat kuat secara langsung terhadap respon derajat keasaman pada nira aren. Perlakuan terpilih untuk penerapan pembuatan gula aren dan gula semut yaitu pengasapan selama 20 menit dan larutan kapur dengan konsentrasi 20%. Hasil terbaik pada penerapan pembuatan gula aren dan gula semut yaitu dengan perlakuan pengasapan. Hasil analisis gula aren dengan perlakuan pengasapan pada respon fisik kekerasan yaitu sebesar 1694,148 g/Force dan respon kimia kadar air, kadar abu dan kadar gula reduksi secara berturut-turut sebesar 6,686%, 1,983%, dan 0,109%. Hasil analisis gula semut dengan perlakuan pengasapan pada respon kimia kadar air, kadar abu, dan kadar gula reduksi secara berturut-turut sebesar 4,970%, 0,572%, dan 0,224%. Kata kunci : Gula aren, gula semut, larutan kapur, nira aren, pengasapan.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Pangan 2018
Depositing User: Ms sri -
Date Deposited: 11 Oct 2018 04:04
Last Modified: 11 Oct 2018 04:04
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/38561

Actions (login required)

View Item View Item