Firmansyah, DS and Deden Syaripudin, DS and Yefirian Wiramaulia (2012) IDENTIFIKASI POTENSI DESA SEBAGAI DASAR STRATEGI PENGEMBANGAN PARIWISATA DI KECAMATAN CIMENYAN KABUPATEN BANDUNG. Infomatek, 14 (2). pp. 95-106. ISSN 1411-0865
Text
3. PL Pak Firman Desember 2012 (95-106).docx Download (178kB) |
Abstract
Abstrak: Kecamatan Cimenyan memiliki potensi wisata yang mampu di kembangkan untuk meningkatkan pendapatan desa dan meningkatkan ekonomi masyarakat desa maupun sekitarnya. Namun dalam kenyataannya saat ini desa dan masyarakat desa tidak mengetahui potensi yang di miliki oleh wilayahnya sendiri sehingga potensi tersebut tidak dapat dimanfaatkan sebagaimana mestinya. Untuk menyikapi hal tersebut penelitian ini mencoba untuk melihat potensi wisata yang ada di desa sehingga dapat di manfaatkan dan dikembangkan untuk kepentingan desa dan masyarakat desa itu sendiri. Metode anlisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah : Objek Daya Tarik Wisata, AHP, dan Analisis SWOT. Dalam hal ini wilayah yang akan diteliti adalah Kecamatan Cimenyan yang terdiri dari dua kelurahan dan tujuh desa, untuk menentukan potensi desa wisata yang ada di Kecamatan Cimenyan dengan mengunakan lima variabel delapan belas sub variabel diantaranya : variabel atraksi, variabel amenitas, variabel aksesibilitas, variabel kualitas atraksi, variabel wisatawan, dan variabel kemampuan desa. Berdasarkan hasil ketiga analisis objek daya tarik wisata, AHP dan analisis SWOT diketahui bahwa, di Kecamatan Cimenyan terdapat dua desa yang memiliki potensi wisata yang cukup tinggi yaitu Desa Ciburial, dan Desa Mekarmanik. Sesuai dengan tujuan penelitian ini dimana melihat potensi wisata yang dimiliki Kecamatan Cimenyan pada setiap desa/kelurahan sehingga dapat menentukan desa yang memiliki nilai potensi wisata paling tinggi untuk dikembangkan di Kecamatan Cimenyan. sesuai tujuan tersebut diketahui bahwa Desa Ciburial merupakan desa yang memiliki potensi wisata paling tinggi di Kecamatan Cimenyan dengan beberapa objek wisata yang dimiliki yakni wisata, alam, seni budaya dan wisata minat khusus yang mampu menarik wisatawan untuk berkunjung. Kata kunci : identifikasi potensi wisata, Kecamatan Cimenyan
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | RESEARCH REPORT |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Planologi 2012 |
Depositing User: | Irwan Kustiawan |
Date Deposited: | 26 May 2016 09:05 |
Last Modified: | 26 May 2016 09:05 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/3777 |
Actions (login required)
View Item |