Putu Nina Madiawati, NPM. 119113007 (2016) IMPLEMENTASI KINERJA STRATEGI BERBASIS PASAR DALAM MEMENUHI KEPERCAYAAN PELANGGAN PADA JASA PENDIDIKAN TINGGI DI BANDUNG RAYA Implementation of Market-Based Performance Strategies In Meeting Customers Trust On Higher Education Services in Bandung Raya. Disertasi(S3) thesis, UNPAS.
Text
JURNAL DISERTASI.docx Download (225kB) |
Abstract
Tantangan persaingan global yang dihadapi oleh pendidikan tinggi di Indonesia pada saat ini menuntut pengelolaan perguruan tinggi untuk selalu meningkatkan daya saing secara efisien dan efektif. Perguruan tinggi swasta (PTS) sebagai suatu institusi yang memberikan pelayanan jasa dibidang pendidikan, harus dapat memenuhi kebutuhan dan keinginan penggunanya. Penciptaan nilai pelanggan yang baik akan meningkatkan kepercayaan pelanggan terhadap PTS tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui, menganalisis, dan mengkaji pengaruh orientasi pasar, strategi pasar, strategi bauran pemasaran, nilai pelanggan, dan kepercayaan pelanggan pada PTS di wilayah Bandung Raya. Sampel penelitian sebanyak 412 mahasiswa dari PTS terpilih di Wilayah Bandung Raya. Data dianalisis dengan menggunakan Lisrel-SEM, dengan hasil penelitian menunjukan bahwa orientasi pasar, strategi pasar, strategi bauran pemasaran, nilai pelanggan, dan kepercayaan pelanggan berpengaruh secara parsial dan simultan. Kata kunci: Orientasi Pasar, Strategi Pasar, Strategi Bauran Pemasaran, Nilai Pelanggan, dan Kepercayaan Pelanggan
Item Type: | Thesis (Disertasi(S3)) |
---|---|
Subjects: | S3-Disertasi RESEARCH REPORT |
Divisions: | Pascasarjana > S3-Ilmu Manajemen 2016 |
Depositing User: | asep suryana |
Date Deposited: | 28 Apr 2016 08:02 |
Last Modified: | 28 Apr 2016 08:02 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/3638 |
Actions (login required)
View Item |