YULIA EKAWATI MP, NPM. 128212070 (2018) PENGARUH KOMPENSASI DAN KOMPETENSI TERHADAP KINERJA TENAGA KEPENDIDIKAN MELALUI MOTIVASI BERPRESTASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS PADJADJARAN BANDUNG. Thesis(S2) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.
Text
Jurnal - Lia MM - Copy.docx Download (75kB) |
Abstract
Dalam organisasi banyak berkaitan dengan pengukuran kinerja yang tergantung kepada pegawainya. Kinerja organisasi merupakan cermin dari kinerja individu. Apabila dalam organisasi setiap individu bekerja dengan baik, berprestasi, bersemangat dan memberikan kontribusi terbaik dalam sebuah organisasi secara keseluruhan akan baik. Penelitian ini bertujuan untuk menaganlisis pengaruh kompensasi dan kompetensi terhadap kinerja tenaga kependidikan baik secara langsung maupun tidak langsung melalui variabel motivasi berprestasi. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pengumpulan data menggunakan kuesioner dan wawancara. Populasi dalam penelitian ini menggunakan seluruh pegawai tendik pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis dengan jumlah populasi sebanyak 151 orang. Sedangkan teknik sampling yang digunakan adalah total sampling, dimana penulis menggunakan seluruh populasi sebagai sampel penelitian. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa baik kompensasi maupun kompetensi keduanya memiliki pengaruh yang signifikan terhadap motivasi berprestasi, sedangkan variabel motivasi berprestasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja pegawia tendik. Keywords: kompensasi, kompetensi, kinerja, motivasi berprestasi
Item Type: | Thesis (Thesis(S2)) |
---|---|
Subjects: | RESEARCH REPORT |
Divisions: | Pascasarjana > S2-Manajemen 2018 |
Depositing User: | asep suryana |
Date Deposited: | 23 Aug 2018 05:55 |
Last Modified: | 23 Aug 2018 05:55 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/35650 |
Actions (login required)
View Item |