PERTANGGUNGJAWABAN PIDANA KEPADA PARA PELAKU TINDAKAN PERSEKUSI DALAM PERSPEKTIF HUKUM PIDANA

KATYUSHA AULIA, 141000225 (2018) PERTANGGUNGJAWABAN PIDANA KEPADA PARA PELAKU TINDAKAN PERSEKUSI DALAM PERSPEKTIF HUKUM PIDANA. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Hukum Universitas Pasundan.

[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (39kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (110kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (475kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (253kB) | Preview
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (147kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (102kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (69kB)

Abstract

Tindakan persekusi di Indonesia sudah semakin marak terjadi dan hampir setiap tahun adanya peristiwa persekusi di Indonesia. Persekusi merupakan tindakan sewenang-sewenang dengan cara menganiaya, memburu, dan mendatangi korban secara langsung dikediaman korban atau memuat di sosial media yang dilakukan secara sistematis. Persekusi terjadi disebabkan oleh kurangnya pendidikan pada masyarakat, sehingga masyarakat melakukan tindakan main hakim sendiri terhadap korban. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab identifikasi masalah yang berkaitan dengan tindakan persekusi, tentang pertanggungjawaban pelaku persekusi dalam hukum positif (KUHP), faktor-faktor penyebab maraknya tindakan persekusi dan solusi yang harus dilakukan oleh para penegak hukum dan masyarakat terkait dengan tindakan persekusi. Dalam skripsi ini, metode penelitian membahas tentang spesifikasi penelitian yang bersifat deskriptif analisis dengan menggunakan bahan hukum primer dan bahan hukum sekunder berupa perundang-undangan yang terkait dengan tindakan persekusi ini serta hasil observasi lapangan terhadap pihak yang berkaitan dengan tindakan persekusi ini. Lalu, metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode pendekatan yuridis normatif. Metode ini merupakan suatu penelitian yang dilakukan dengan cara menganalisa pasal-pasal dalam peraturan perundang-undangan yang mengatur tindakan persekusi ini. Tahap penelitian dalam skripsi ini, peneliti menggunakan penelitian kepustakaan (Library Research) dan penelitian lapangan sebagai salah satu contoh permasalahan yang harus diteliti dengan cara melakukan wawancara terhadap para ahli atau praktisi hukum yang terkait dengan tindakan persekusi, sedangkan tabel untuk membandingkan perkembangan kejahatan selama minimal tiga tahun berturut-turut di Kota Tangerang. Analisis data yang digunakan dalam Skripsi ini berupa analisis yuridis kualitatif, yaitu hasil penelitian ini disusun secara sistematis tanpa menggunakan rumus statistik. Hasil dari pembahasan penelitian ini menunjukan bahwa persekusi atau tindakan main hakim sendiri sebenarnya bukan merupakan suatu jenis tindak pidana yang diatur secara jelas dalam KUHP, akan tetapi akibat dari tindakan persekusi tersebut dapat dikenakan dengan beberapa pasal yang terdapat dalam KUHP. Sehingga pertanggungjawaban bagi para pelakunya atas tindak pidana yang berujung pada perbuatan tidak menyenangkan, misalnya penghinaan dengan mempertontonkan korban dimuka umum yang diatur dalam Pasal 335 KUHP. Sebaliknya, perbuatan korban sendiri yang mengganggu ketertiban umum dapat dilakukan dengan cara pimpinan wilayah setempat memberikan sanksi yang tegas kepada para korban dan korban harus wajib lapor kepada pimpinan wilayah setempat agar tidak terjadi tindakan main hakim sendiri. Kata Kunci : Pertanggungjawaban pidana, Tindakan Persekusi, Kitab Undang-Undang Hukum Pidana.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum 2018
Depositing User: Ramadhan S -
Date Deposited: 30 Jul 2018 02:28
Last Modified: 01 Aug 2018 02:03
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/34282

Actions (login required)

View Item View Item