Dikki Sudarly, NPM : 158010052 (2018) IMPLEMENTASI KEBIJAKAN TENTANG PEMUNGUTAN PAJAK HOTEL ATAS RUMAH KOS DI KOTA BANDUNG (Studi pada Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kota Bandung). Thesis(S2) thesis, Perpustakaan Pascasarjana.
Text
1. Artikel Tesis 2018.doc Download (80kB) |
Abstract
Penelitian ini membahas tentang implementasi kebijakan tentang pemungutan pajak hotel atas rumah kos di Kota Bandung. Sejak diberlakukannya kebijakan pemungutan pajak hotel atas rumah kos pada tahun 2012, jumlah pendapatan dari sektor pajak hotel atas rumah kos masih rendah dibandingkan dengan pendapatan pajak dari sektor lainnya. Hal ini mencerminkan bahwa implementasi kebijakan pemungutan pajak hotel atas rumah kos di Kota Bandung masih belum optimal dan masih perlu ditingkatkan. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengkaji dan menganalisis implementasi kebijakan pemungutan pajak hotel atas rumah kos di Kota Bandung, faktor-faktor yang menyebabkan belum optimalnya implementasi kebijakan pemungutan pajak hotel atas rumah kos di Kota Bandung dan strategi yang dilakukan untuk mengatasi kendala dalam mengimplementasikan kebijakan pemungutan pajak hotel atas rumah kos di Kota Bandung. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penggunaan metode ini didasarkan pada pertimbangan bahwa metode ini cocok untuk menganalisis implementasi kebijakan pemungutan pajak hotel atas rumah kos di Kota Bandung secara mendalam dan komprehensif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi kebijakan pemungutan pajak hotel atas rumah kos di Kota Bandung masih belum optimal. Hal ini disebabkan karen kurangnya sumber daya manusia, kurangnya fasilitas penunjang, serta kurangnya pengetahuan dan kesadaran masyarakat dalam membauar pajak. Untuk mengatasi hal itu, maka BPPD Kota Bandung melakukan penerbitan NPWP jabatan, sosialisasi yang intens, berkoordinasi dengan aparat kewilayahan dan juga penerapan sanksi yang tegas kepada pemilik rumah kos yang tidak taat dalam membayar pajak. Kata Kunci: Implementasi Kebijakan, Pajak Rumah Kos, Kota Bandung
Item Type: | Thesis (Thesis(S2)) |
---|---|
Subjects: | RESEARCH REPORT |
Divisions: | Pascasarjana > S2-Administrasi dan Kebijakan Publik 2018 |
Depositing User: | Mrs Lusiawati - |
Date Deposited: | 30 May 2018 07:32 |
Last Modified: | 30 May 2018 07:32 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/34050 |
Actions (login required)
View Item |