Mr, R. Sandhika Galih A and Mr, Erik (2018) Perancangan Model Materi Pembelajaran Berbasis Multimedia di Lingkungan Teknik Informatika Universitas Pasundan Bandung. In: Ji-Lead, Bandung. (Submitted)
|
Text
ji-lead-2017-sandhika.pdf Download (551kB) | Preview |
Abstract
Di Fakultas Teknik Universitas Pasundan Bandung, khususnya di program studi Teknik Informatika, hampir seluruh materi dan bahan pengajaran masih berupa slide presentasi, modul, dan buku literatur. Menggunakan bahan pengajaran tersebut dirasa masih belum cukup untuk menyampaikan materi yang membutuhkan visualisasi dan simulasi. Begitu pula dengan mata kuliah – mata kuliah pemrograman, dimana mahasiswa dituntut untuk memiliki kemampuan memecahkan masalah dengen menggunakan pola pikir komputasi dan secara teknis menulis baris-baris program dengan baik. Masalah lain juga timbul ketika mahasiswa ingin mempelajari lagi materi yang sudah didapatkan di kelas ketika dia berada di rumah. Pemahaman yang didapat tentu saja akan berbeda dengan pemahaman ketika menyimak pengajar atau dosen yang sedang menjelaskan di kelas, karena sekarang hanya membaca dan mengulang kembali materi tersebut. Penelitian ini fokus pada bagaimana merancang model materi pembelajaran berbasis multimedia sesuai dengan gaya pembelajaran dan preferensi teknologi dari mahasiswa, setelah itu akan ditentukan mata kuliah mana saja yang akan dibuatkan materi ajarnya sesuai dengan deskripsi dan model pembelajarannya masing-masing. Materi ajar berbasis multimedia nantinya akan dibuat dengan menerapkan konsep CAI (Computer Assisted Instruction) dan menggunakan metode MDLC (Multimedia Development Life Cycle) dalam proses pengembangannya. Kata kunci: Materi ajar, Multimedia, Gaya Pembelajaran, CAI, MDLC
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Subjects: | PAPER |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Informatika 2018 |
Depositing User: | Ferry |
Date Deposited: | 29 Mar 2018 14:07 |
Last Modified: | 29 Mar 2018 14:07 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/33898 |
Actions (login required)
View Item |