ANALISIS DAMPAK KESUKSESAN APLIKASI PENGELOLAAN JURNAL DENGAN MENGGUNAKAN METODA DELONE & MCLEAN OF INFORMATION SYSTEM SUCCESS DI FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS PADJADJARAN

AGUS SUMPENA, 123040355 and DJUNAEDY SAKAM, DS (2018) ANALISIS DAMPAK KESUKSESAN APLIKASI PENGELOLAAN JURNAL DENGAN MENGGUNAKAN METODA DELONE & MCLEAN OF INFORMATION SYSTEM SUCCESS DI FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS PADJADJARAN. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
abstrak.pdf

Download (259kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 1.pdf

Download (438kB) | Preview
[img]
Preview
Text
cover_pengesahan_daftar.pdf

Download (493kB) | Preview
Official URL: http://teknik.unpas.ac.id

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dalam bidang pendidikan yang selaras dengan perkembangan arus teknologi informasi sekarang ini hinnga mambawa dampak perubahan yang positif baik dalam penggunaan ataupun pemanfaatannya, perkembangan sistem informasi pada perguruan tinggi sudah berkembang kearah daya saing untuk meningkatkan kualitas perguruan tinggi. Salah satunya dengan pengembangan riset tenaga pendidik (dosen) dengan membuat atau menghasilkan publikasi karya ilmiah baik sekala nasional maupun sekala internasional, hal ini di respon cepat oleh masing masing perguruan tinggi dengan membuat sarana publikasi karya ilmiah untuk membantu dosen mempermudah proses publikasi karya ilmiahnya. Bentuk publikasi karya ilmiah selain buku yang sedang berkembang sekarang ini adalah elektronik jurnal yang pengelolaan dan penerbitan jurnalnya dilakukan secara elektronik dengan menggunakan media aplikasi yang dirancang khusus untuk pengelolaan dan penerbitan jurnal elektronik yang dapat di akses secara online. Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran (FH Unpad) sejak pertengahan tahun 2016 mulai beralih menggunakan aplikasi untuk pengelolaan dan penerbitan jurnal elektronik, hal ini guna membantu memudahkan penulis dalam pengiriman naskahnya yang akan dimuat di jurnal FH Unpad dan dapat membantu mempermudah pengelola jurnal dalam proses penerbitan dan pengolahan jurnalnya dengan menggunakan aplikasi Open Journal System(OJS). FH Unpad dalam pengelolaan jurnalnya mengacu pada peraturan dan pedoman tatakolola penerbitan jurnal berkala yang dikeluarkan Kementerian Riset dan Teknologi Direktorat Perguruan Tinggi Negeri (Kemenristek Dikti), hal ini guna jurnal yang dikelola oleh FH Unpad dapat sesuai dengan standarisasi pengelolaan dan penerbitan jurnal yang disarankan Kemenristek Dikti hingga dapat untuk diajukan pada proses akreditasi jurnal nasional Kemenristek Dikti. FH Unpad telah berusaha menyediakan aplikasi OJS dengan maksimal mulai dari perubahan tampilan dan fitur-fitur tambahan pada aplikasi yang bisa membuat pengguna aplikasi nyaman dan mudah untuk menggunakan aplikasi OJS. Hal ini yang menjadikan landasan penulis untuk mengambil topik tugas akhir pengukuran tingkat kesuksesan aplikasi OJS jurnal FH unpad dengan menggunakan kerangka metoda pengukuran Delone Mclean Information System Success guna mendapatkan hasil akhir penelitian tugas akhir yang berguna bagi kelangsungan pengelolaan jurnal terbitan berkala yang ada di FH Unpad. Kata kunci: Jurnal elektronik, open journal system, analisis apliaksi, kesuksesan aplikasi, metoda DeLone & McLean IS Success.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Planologi 2018
Depositing User: Irwan Kustiawan
Date Deposited: 20 Feb 2018 08:24
Last Modified: 20 Feb 2018 08:24
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/33193

Actions (login required)

View Item View Item