ANALISIS DAN UPAYA MEMPERKECIL RISIKO KECELAKAAN KERJA DI PT. LEUWIJAYA UTAMA TEXTILE DENGAN METODE HIRARC (HAZARD IDENTIFICATION RISK ASSESMENT AND RISK CONTROL)

ANDIKA PERMANA, 133010144 and CHEVY HERLI SUMERLI, DS and ERWIN MAULANA PRIBADI, DS (2018) ANALISIS DAN UPAYA MEMPERKECIL RISIKO KECELAKAAN KERJA DI PT. LEUWIJAYA UTAMA TEXTILE DENGAN METODE HIRARC (HAZARD IDENTIFICATION RISK ASSESMENT AND RISK CONTROL). Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (148kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (300kB) | Preview
[img]
Preview
Text
cover.pdf

Download (309kB) | Preview
Official URL: http://teknik.unpas.ac.id

Abstract

Sebuah perusahaan yang bergerak dibidang industri tekstil harus memenuhi unsur keselamatan dan kesehatan kerja. Dalam kegiatan proses awal produksi hingga akhir produksi kecelakaan tidak hanya dikarenakan mesin tetapi juga bahan baku ataupun cairan kimia berbahaya yang terkandung dalam air atau proses pewarnaan. Kecelakaan kerja bisa terjadi dikarenakan kelalaian karyawan atau para pekerja yang sering disebut human error. Kecelakaan kerja berpotensi mengurangi produktivitas, sehingga membuat kualitas kerja menurun dari sebelumnya. Kesehatan kerja merupakan spesialisasi dalam Ilmu Kesehatan atau Kedokteran beserta prakteknya yang bertujuan agar para pekerja atau masyarakat pekerja memperoleh derajat kesehatan setingi-tingginya, baik fisik, mental, maupun sosial, dengan usaha-usaha preventif dan kuratif terhadap penyakit- penyakit/gangguan-gangguan kesehatan yang diakibatkan oleh faktor-faktor pekerjaan dan lingkungan kerja, serta terhadap penyakit-penyakit umum (Sumakmur, 1981). Menurut Dainur, kesehatan kerja adalah upaya perusahaan untuk mempersiapkan, memelihara serta tindakan lainnya dalam rangka pengadaan serta penggunaan tenaga kerja dengan kesehatan baik fisik, mental maupun sosial yang maksimal, sehingga dapat berproduksi secara maksimal pula (Dainur,1992). Di PT. Leuwijaya Utama Textile ini masih terdapat kekurangan mengenai keselamatan kerja dikarenakan minimnya kesadaran karyawan terhadap keselamatan ataupun kurangnya informasi dari perusahaan tentang bahaya pekerjaan yang sedang dilaksanakan. Dari data diatas, diharapkan PT. Leuwijaya Utama Textile dapat mengurangi atau memperkecil terjadinya kecelakaan maka dari itu dilakukan analisis untuk mengetahui faktor apa saja yang menjadi penyebabnya kecelakaan tersebut. Adapun urutan pengolahan data pada tugas akhir ini yaitu: Identifikasi bahaya, Uji Validitas, Uji Realibilitas, Metode Hirarc. Dari hasil pengolahan data pada Bab IV diperoleh bahwa dari uji validitas dan uji reabilitas dari 40 sampel menggunakan software spss data tersebut valid dan reable. Selanjutnya mengidentifikasi aktivitas pekerjaan sejumlah 25 aktivitas pekerjaan. Lalu menentukan bahaya dari aktivitas pekerjaan dengan jumlah 40 potensi bahaya pekerjaan. Lalu menentukan penilaian risiko, penilaian risiko diperoleh dari perkalian rata-rata kekerapan dengan ratarata keparahan. Dari hasil penilaian risiko diperoleh bahwa terdapat terdapat 8 variabel yang memiliki tingkat risiko high, 20 variabel yang memiliki tingkat risiko medium, dan 12 varibel yang memiliki tingkat risiko low. Pengendalian risiko merupakan tahap akhir metode HIRARC dimana pada proses pengendalian ini yang dilakukan yaitu mempertimbangkan dari segi sumber bahaya penyebab risiko bahaya yang telah diidentifikasi sebelumnya. Pengendalian risiko dibagi menjadi 3 yaitu pengendalian risiko untuk tingkat risiko high, tingkat risisko medium dan tingkat risiko low.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri 2018
Depositing User: Irwan Kustiawan
Date Deposited: 01 Feb 2018 03:46
Last Modified: 01 Feb 2018 03:46
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/32771

Actions (login required)

View Item View Item