ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT KUNJUNGAN WISATAWAN DI KEBUN BINATANG BANDUNG

Desi Trimayanti, 124030068 and Pembimbing I, Hj. Lella N.Q.Irwan,SE.,Msi (2017) ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT KUNJUNGAN WISATAWAN DI KEBUN BINATANG BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unpas Bandung.

[img]
Preview
Text
COVER(1).pdf

Download (68kB) | Preview
[img]
Preview
Text
lembar pengesahan.pdf

Download (68kB) | Preview
[img]
Preview
Text
skripsi.pdf

Download (794kB) | Preview
[img] Text
ABSTRAK (1).docx

Download (19kB)
Official URL: http://fe.unpas.ac.id/

Abstract

ABSTRAK Sektor pariwisata merupakan sektor yang potensial untuk dikembangkan sebagai salah satu sumber pendapatan daerah. Usaha memperbesar pendapatan asli daerah, maka program pengembangan dan pendayagunaan sumber daya danpotensi pariwisata daerah diharapkan dapat memberikan sumbangan bagi pembangunan ekonomi. Kebun Binatang adalah salah satu objek wisata rekreasi yang terletak di Kota Bandung. Kebun Binatang ini merupakan salah satu paru – paru Kota Bandung, karna suasana yang masih hijau dengan penghijauan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor – faktor yang diduga mempengaruhi jumlah minat kunjungan wisatawan ke Kebun Binatang Bandung adalah biaya perjalanan, asal daerah, jumlah anggota keluarga, umur, pendapatan, dan pekerjaan. Sampel yang digunakan pada penelitian ini sebanyak 100 orang wisatawan yang berkunjung ke Kebun Binatang. Data yang digunakan adalah data primer berdasarkan kuesioner. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda. Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan dapat diketahui bahwa biaya perjalanan, asal daerah, jumlah anggota keluarga, pendapatan, dan pekerjaan berpengaruh terhadap jumlah kunjungan ke Kebun Binatang, sedangkan umur tidak berpengaruh terhadap jumlah kunjungan ke Kebun Binatang. Kata kunci : biaya perjalanan, asal daerah, jumlah anggota keluarga, umur, pendapatan, dan pekerjaan.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Studi Pembangunan 2012
Depositing User: nining widianingsih
Date Deposited: 30 Oct 2017 06:09
Last Modified: 29 Jan 2018 08:02
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/31663

Actions (login required)

View Item View Item