Perancangan Sistem Informasi Persediaan Berbasis Web di Gudang Sparepart PT. Kertas Trimitra Mandiri

FERDY OCTOVIAN, 123010134 and Bram Andryanto, DS and Asep Toto Kartaman, DS (2017) Perancangan Sistem Informasi Persediaan Berbasis Web di Gudang Sparepart PT. Kertas Trimitra Mandiri. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
ABSTRACT.pdf

Download (60kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAKSI.pdf

Download (138kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I - 134.pdf

Download (189kB) | Preview
[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (13kB) | Preview
Official URL: http://teknik.unpas.ac.id

Abstract

Proses produksi merupakan serangkaian aktivitas yang saling berhubungan dalam proses pembuatan suatu produk. Dalam proses produksi terdapat berbagai alat produksi yang memerlukan perawatan agar tetap dapat beroperasi sesuai dengan rencana. Pada waktu tertentu suatu alat produksi dapat berhenti dikarenakan sparepart yang rusak maupun aktivitas perawatan mesin. Ketika mesin produksi berhenti karena kerusakan sparepart, dalam kondisi normal sparepart pengganti akan dikeluarkan dari gudang, sedangkan jika sparepart tidak tersedia makan akan terjadi waktu tunggu penyediaan sparepart. Waktu berhentinya mesin (downtime) dapat menyebabkan kerugian yang cukup signifikan, oleh karena itu ketersediaan sparepart menjadi salah satu poin penting guna menghindari kerugian. PT. Kertas Trimitra Mandiri (KTM) memiliki gudang yang menangani penyimpanan sparepart yaitu gudang sparepart. Gudang sparepart di PT. KTM menangani barang berupa sparepart, barang konsumsi, dan ATK. Pengadaan barang tersebut dikelola oleh koordinator pada tiap bagian dan disimpan di gudang sparepart. Pada proses pengadaan barang di gudang sparepart digunakan nota MPP untuk melakukan pengajuan. Pengelolaan barang berupa sparepart dengan metode yang dijalankan pada gudang sparepart PT. KTM memiliki resiko tinggi, dimana terdapat beberapa kejadian terjadinya waktu tunggu akibat tidak tersedianya sparepart di gudang. Semakin lama downtime suatu mesin produksi maka semakin besar kerugian yang dialami perusahaan. Oleh karena itu diperlukan penerapan metode pengendalian yang dapat menghindari terjadinya waktu tunggu. Metode yang digunakan dalam perancangan sistem informasi pergudangan di gudang sparepart PT. KTM adalah Economical Order Quantity (EOQ), Reorder Point (ROP), dan Age Replacement.Metode EOQ dan ROP akan digunakan untuk mengendalikan persediaan barang konsumsi berdasarkan jumlah pemakaiannya. Metode EOQ dan ROP akan menghasilkan jumlah pemesanan optimal dan waktu pemesanan yang sesuai dengan data pemakaian. Metode Age Replacement digunakan untuk mengendalikan persediaan barang sparepart berdasarkan durasi / lamanya penggunaan suatu sparepart. Metode Age Replacement mencari rata – rata batas waktu penggunaan sparepart dalam kondisi layak, sehingga ketika mencapai batas waktu maka akan dilakukan permintaan pembelian. Dari hasil perancangan didapatkan sistem informasi berbentuk yang dapat mengakomodasi kebutuhan proses pergudangan di gudang sparepart PT. KTM. Sistem informasi memiliki 17 buah database yang digunakan untuk proses pengoperasian dan aktivitas pergudangan. Sistem informasi terdiri dari 20 tampilan layar dengan fungsi aktivitas pergudangan yang dapat diakses berdasarkan hak akses tertentu. Setiap pengguna sistem informasi yang mendaftar akan memiliki hak akses sesuai dengan jabatan dan bagian di perusahaan. Kata Kunci : Sistem Informasi, Pergudangan, EOQ, ROP, Age Replacement.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri 2017
Depositing User: Irwan Kustiawan
Date Deposited: 26 Oct 2017 07:28
Last Modified: 26 Oct 2017 07:28
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/31568

Actions (login required)

View Item View Item