FENOMENA R15 BANDUNG MOTORCYCLE CLUB

MIFTAHUL AZIZ, 132050327 (2017) FENOMENA R15 BANDUNG MOTORCYCLE CLUB. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.

[img] Text
ABSTRACT.docx

Download (11kB)
[img] Text
BAB I.docx

Download (18kB)
[img] Text
ABSTRAK.docx

Download (13kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (85kB)
[img] Text
COVER.docx

Download (17kB)
[img]
Preview
Image
LEMBAR PERSETUJUAN.jpg

Download (500kB) | Preview
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (15kB)
[img] Text
RINGKESAN.docx

Download (13kB)

Abstract

Penelitian ini berjudul “Fenomena R15 Bandung Motorcycle Club”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana fenomena R15 Bandung Motorcycle Club tersebut dan mengungkap apa sebenarnya motif, tindakan, dan makna yang dilakukan oleh para anggota R15 Bandung Motorcycle Club. Komunikasi Organisasi merupakan sebuah proses komunikasi atau pertukaran pesan maupun informasi didalam suatu organisasi yang saling memiliki keterkaitan antara satu dengan yang lainnya. Bisa antara anggota dan anggota, anggota dengan pimpinan, maupun sebaliknya. Komunikasi Organisasi juga berperan penting dalam menciptakan iklim yang baik didalam sebuah organisasi, karena semuanya akan berjalan baik bila dibantu dengan komunikasi yang efektif. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Karena dengan metode penelitian kualitatif peneliti dapat memperoleh data yang lengkap dan akurat dengan menggunakan teknik wawancara mendalam serta observasi secara langsung sehingga menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis dari para informan. Berdasarkan hasil penelitian Fenomena R15 Bandung Motorcycle Club maka diperoleh hasil bahwa hobi akan kendaraan roda dua khususnya varian R15 yang mendasari para anggota untuk bergabung dengan R15 Bandung Motorcylce Club. Dengan berbagai kontribusi yang melambangkan kecintaan para anggota terhadap klub menjadikan R15 Bandung Motorcycle Club menjadi klub R15 pertama dan dengan jumlah member terbanyak di Indonesia. Serta menjadi parameter bagi klub – klub lain di luar khususnya klub dengan varian R15 yang mengusung satu kota dengan satu klub. Adapun beberapa hal yang direkomendasikan atau disarankan oleh peneliti kepada rekan – rekan di R15 Bandung Motorcycle Club yaitu diharapkan untuk bisa lebih merekatkan lagi kedekatan antara satu dengan yang lainnya, membuat lebih banyak kegiatan positif yang melibatkan elemen masyarakat, tetap dapat memfasilitasi berbagai keinginan anggota yang semakin beragam, menampung berbagai masukan yang ada, serta harus bisa tetap menjadi pelopor dalam berlalu lintas.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2017
Depositing User: Mr Iwan Ridwan Iwan
Date Deposited: 23 Oct 2017 06:38
Last Modified: 23 Oct 2017 06:38
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/31395

Actions (login required)

View Item View Item