PENYISIHAN PARAMETER COD DAN TSS PADA AIR SUNGAI BUATAN DENGAN MENGGUNAKAN MUDBALL (DEDEK PADI, TANAH LIAT DAN EM AKTIF)

MUTHIA DAMAYANTI, 123050007 and Fadjari Lucia Nugroho, DS and Deni Rusmaya, DS (2017) PENYISIHAN PARAMETER COD DAN TSS PADA AIR SUNGAI BUATAN DENGAN MENGGUNAKAN MUDBALL (DEDEK PADI, TANAH LIAT DAN EM AKTIF). Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK MUTI.pdf

Download (195kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I FIX MUTI.pdf

Download (110kB) | Preview
[img]
Preview
Text
COVER JUDUL MUTI.pdf

Download (112kB) | Preview
Official URL: http://teknik.unpas.ac.id

Abstract

Sungai merupakan salah satu sumber air bagi kehidupan. Semua mahluk hidup memerlukan air untuk dapat mempertahankan kelangsungan hidupnya. Air sungai termasuk salah satu jenis air permukaan yang banyak digunakan oleh masyarakat. Seiring berjalannya waktu tak hanya sebagai sumber air melainkan tempat membuang limbah termasuk limbah domestik. Hal ini berdampak pada pencemaran air sungai. Salah satu upaya penanggulangan pencemaran sungai oleh limbah domestik ini adalah dengan menyisihkan langsung kontaminan dari air sungai tersebut dengan menggunakan Mudball yang terbuat dari dedak padi, tanah liat dan EM1 aktif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi mikroorganisme yang terdapat pada EM1 dan mudball yang terbuat dari (tanah liat, dedak kulit padi dan EM1 aktif) dan mengukur penyisihan COD dan TSS pada air sungai buatan dengan menggunakan mudball. Identifikasi dilakukan secara morfologi dan pewarnaan biakan untuk bakteri, kemudian dilakukan identifikasi morfologi juga untuk jamur. Hasil menunjukkan adanya perbedaan mikroorganisme yang ada pada EM1 aktif dengan Mudball dimana bakteri pada EM1 aktif yang teridentifikasi adalah Bacillus sp sedangkan pada Mudball bakteri yang diisolasi berbentuk baksil, gram negatif dan tidak berspora maka tidak termasuk jenis Bacillus sp. Untuk jamur yang teridentifikasi adalah Bipolaris sp pada EM1 aktif dan Mucor sp pada Mudball. Penelitian utama dilakukan untuk menentukan pH optimum Mudball dalam air sungai buatan dengan konsentrasi awal COD dan TSS masing-masing 100 mg/L dan 120 mg/L pada suhu 30oC, dilanjutkan dengan mengukur penyisihan COD dan TSS konsentrasi ekstrim (COD 400 mg/L dan TSS 350 mg/L) pada pH optimum, menentukan tipe sorpsi isoterm, dan mencari hubungan antara suhu dan diameter Mudball dengan penyisihan COD dan TSS air sungai buatan. Hasil yang didapat menunjukkan pH optimum sebesar pH 5 dengan efisiensi penyisihan nilai rata-rata COD sebesar 60,36% dan TSS sebesar 100%. Efisiensi penyisihan COD dan TSS pada konsentrasi ekstrim adalah masing-masing sebesar 42,86% dan 87,54%. Pola isotherm yang cocok untuk penyisihan COD adalah persamaan isotherm Freundlich dengan kapasitas adsorpsi maksimum sebesar 33,643 mg/gr sedangkan untuk TSS adalah persamaan isotherm BET dengan kapasitas adsorpsi maksimum sebesar 32,42 mg/gr. Terdapat korelasi antara suhu dengan penyisihan, serta antara diameter dan besarnya penyisihan. Penyisihan pada suhu 30oC lebih kecil dari pada 25oC dan semakin besar diameter Mudball semakin besar penyisihan. Kata Kunci: Adsorpsi, COD, EM1, Mudball, TSS

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Lingkungan 2017
Depositing User: Irwan Kustiawan
Date Deposited: 21 Oct 2017 08:24
Last Modified: 21 Oct 2017 08:24
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/31369

Actions (login required)

View Item View Item