Kartika Rahmayanti, 135060254 (2017) UPAYA MENINGKATKAN SIKAP KERJASAMA DAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI MODEL PROBLEM BASED LEARNING (PBL) (Penelitian Tindakan Kelas Pada Tema 1 Indahnya Kebersamaan Subtema 1 Keberagaman Budaya Bangsaku di kelas IV SDN Campaka Soreang Kabupaten Bandung). Skripsi(S1) thesis, FKIP Unpas.
|
Text
Cover.pdf Download (24kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (162kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (187kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (703kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (437kB) | Preview |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (196kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (211kB) | Preview |
Abstract
Penelitian yang berjudul “Upaya Meningkatkan Sikap Kerja Sama dan Hasil Belajar Siswa Melalui Model Problem Based Learning (PBL)” pada Tema 1 Indahnya Kebersamaan Sub Tema 1 Keberagaman Budaya Bangsaku di kelas IV SDN Campaka Soreang Kabupaten Bandung, dilatar belakangi karena adanya permasalahan di lapangan mengenai sikap kerja sama antar siswa yang rendah dalam suatu pembelajaran sehingga hasil belajar siswa belum mencapai ketuntasan. Hal ini disebabkan oleh penggunaan metode konvensional yang dikembangkan guru terhadap penggunaaan yang bersifat verbalistik dengan berpusat kepada guru, siswa hanya menerima materi pembelajaran “transfer knowledge “ dari guru bukan siswa yang aktif membangun pengetahuan serta dalam kerjasama kelompok belajar siswa kurang berkembang, siswa memandang pembelajaran merupakan pembelajaran menghafal, karena guru kurang melibatkan siswa dalam proses belajar. Model problem based learning adalah model pembelajaran yang proses penyampaian materinya dilakukan dengan cara menyajikan suatu permasalahan, mengajukan pertanyaan-pertanyaaan, memfasilitasi penyelidikan dan membuka dialog, dan dapat memfasilitasi keberhasilan memecahkan masalah, komunikasi, kerja kelompok dengan lebih baik dibanding pendekatan yang lain. Penelitian ini menggunakan model penelitian tindakan kelas, yang terdiri dari III siklus. Setiap siklus terdiri dari beberapa tindakan, perencanaan, pelaksanaan, analisis dan refleksi. Hasil penelitian kerja sama siswa pada siklus I, jumlah nilai kerja sama keseluruhan siswa ialah 68 dengan persentase kerja sama mencapai 56%, siklus II jumlah nilai kerja sama keseluruhan siswa ialah 80 dengan persentase 82% dan siklus III jumlah nilai keseluruhan siswa ialah 86 dengan persentase 91%. Sedangkan hasil belajar siswa pada siklus I jumlah nilai keseluruhan siswa ialah 68 atau 14%, siklus II jumlah nilai keseluruhan siswa ialah 73 atau 59% dan siklus III jumlah nilai keseluruhan siswa ialah 82 atau 95%. Dengan demikian, model problem based learning dapat digunakan dalam pembelajaran subtema kebersamaan dalam keberagaman yang terbukti dapat meningkatkan sikap kerja sama dan hasil belajar siswa kelas IV SDN Campaka. Kata Kunci : sikap kerjasama, hasil belajar, problem based learning.
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > PGSD 2017 |
Depositing User: | mr Bayu Anggi Pranata |
Date Deposited: | 16 Oct 2017 02:27 |
Last Modified: | 16 Oct 2017 02:27 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/30722 |
Actions (login required)
View Item |